Pengelola PIBC Gencarkan Sosialisasi Penggunaan Masker

Rabu, 22 April 2020 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Erikyanri Maulana 2331

       PIBC Akan Rutin Sosialisasikan Penggunaan Masker di Lingkungan Pasar

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Pengelola Pasar Induk Beras Cipinang (PIBC), Pulogadung, Jakarta Timur, menggandeng petugas kepolisian setempat menggelar sosialisasi penggunaan masker di kawasan PIBC.

Kami bersama pihak kepolisian mengedukasi semua kalangan yang ada di PIBC,

Kepala PIBC, Herry Awal Fajar mengatakan, kegiatan ini untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya penggunaan masker di tengah pandemi COVID-19.

"Sosialisasi ditujukan baik untuk pengunjung maupun para pedagang. Kami bersama pihak kepolisian mengedukasi semua kalangan yang ada di PIBC," ujarnya, Rabu (22/4).

Dikatakan Herry, sosialisasi ini merupakan upaya PT Food Station Tjipinang Jaya untuk memutus mata rantai penyebaran Coronavirus Disease (COVID-19). Sebelum ini pihak PIBC juga telah memasang 50 spanduk, menyediakan wastafel portable dan bilik disinfektan di area pasar.

"Sebelumnya kami juga sudah memberikan surat edaran ke pedagang untuk lebih menjaga kebersihan," ujarnya.

Tak hanya di areal PIBC, dalam sosialisasi yang melibatkan Koperasi Pekerja Bongkar Muat PIBC tersebut juga digelar di fasilitas pergudangan dan produksi di Gudang SRG.

"Kami keliling dari pertokoan, pergudangan dan SRG. Rencananya sosialisasi akan rutin digelar seminggu dua kali selama pandemi COVID-19," tandasnya.


BERITA TERKAIT
PT Food Station dan Mitranya Telah Salurkan Bantuan 38.160 pcs Minuman Bergizi

Food Station Terus Salurkan Makanan dan Minuman Bergizi untuk Tenaga Medis

Kamis, 16 April 2020 1970

 Food Station Lakukan Uji Coba Pengangkutan Komoditas Pangan Ke Jakarta Dengan Kereta

Food Station - PT KAI Uji Coba Angkut Komoditas Telur

Rabu, 15 April 2020 2641

Food Station Distribusikan 500 Ton Gula Pasir

Food Station Distribusikan 500 Ton Gula Pasir

Rabu, 08 April 2020 2050

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307857

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196611

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks