Sudinsos Jaksel Distribusikan 282 Boks Makanan Cepat Saji

Jumat, 10 April 2020 Reporter: Mustaqim Amna Editor: Andry 1742

 Sudinsos Jaksel Distribusikan 282 Boks Makanan Cepat Saji

(Foto: Mustaqim Amna)

Suku Dinas Sosial (Sudinsos) Jakarta Selatan mendistribusikan 282 boks makanan cepat saji dari Kementerian Sosial (Kemensos) kepada Orang Dalam Pemantauan (ODP) dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) COVID-19.

Ada peningkatan permintaan dari kelurahan sejak kemarin,

Ratusan boks makanan tersebut disalurkan ke 18 kelurahan yang sudah mengajukan permohonan sehari sebelumnya ke Posko Bantuan di Gedung Konvensi Taman Makam Pahlawan Kalibata, Pancoran.

"Ada peningkatan permintaan dari kelurahan sejak kemarin. Seperti Kelurahan Cikoko meminta tambahan 17 boks dan Pela Mampang yang mengajukan penambahan tujuh boks," kata Djafar Muchlisin, Kepala Sudinsos Jakarta Selatan, Jumat (10/4).

Ia menjelaskan, selain Cikoko dan Pela Mampang, jumlah permohonan bantuan makanan dari 16 kelurahan lainnya masih sama dengan hari sebelumnya. Misalnya Kelurahan Bukit Duri yang meminta didistribusikan makanan cepat saji sebanyak 16 boks, Tebet Barat empat boks, Manggarai 18 boks, Karet lima boks, Pasar Manggis enam boks, Duren Tiga 10 boks.

Kemudian Ciganjur delapan boks, Srengseng Sawah 22 boks, Jagakarsa 11 boks, Cipedak lima boks, Pejaten Timur 18 boks, Jati Padang 26 boks, Bangka 89 boks, Kebayoran Lama Utara lima boks, Petukangan Selatan empat boks dan Ulujami 11 boks.

"Kita masih terus menunggu kelurahan yang belum mengajukan daftar ODP dan PDP untuk bantuan ini. Hingga 18 April, kita akan salurkan ke seluruh Jakarta Selatan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Sudinsos Jaksel Salurkan 270 Boks Makanan Cepat Saji

Sudinsos Jaksel Salurkan 270 Boks Makanan Cepat Saji

Kamis, 09 April 2020 1511

Sudin Sosial Jaktim Distribusikan Bantuan Korban Banjir

Sudin Sosial Jaktim Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir

Jumat, 26 April 2019 1870

Sudinsos Jaksel Dirikan Kampung Siaga Bencana di Cipulir

Sudinsos Jaksel Bantu Warga Korban Banjir di Cipulir

Kamis, 08 September 2016 2800

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469057

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307902

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260999

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks