Dua Jalan Protokol di Jagakarsa Disemprot Disinfektan

Kamis, 02 April 2020 Reporter: Mustaqim Amna Editor: Andry 1672

Dua Jalan Protokol di Jagakarsa Disemprot Cairan Disinfektan

(Foto: Mustaqim Amna)

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Selatan hari ini melakukan penyemprotan cairan disinfektan di dua titik jalan protokol di wilayah Kecamatan Jagakarsa.

Seluruh kecamatan di Jakarta Selatan akan kita sterilkan secara bertahap

Dua titik jalan protokol tersebut masing-masing Jalan Raya Tanjung Barat dan Jalan Raya Lenteng Agung hingga menuju putaran balik Universitas Indonesia (UI).

"Kita kerahkan 25 personel berikut tiga unit mobil pompa high pressure, satu unit pompa medium dan satu unit light fire truck," ujar Herbert Plider Lomba Gaol, Kepala Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan, Kamis (2/4).

Ia menjelaskan, proses penyemprotan disinfektan dimulai sejak pukul 08.30 dan melibatkan aparatur kelurahan, kecamatan, Dinas Perhubungan (Dishub), Satpol PP Jakarta Selatan beserta unsur TNI dan Polri.

"Seluruh kecamatan di Jakarta Selatan akan kita sterilkan secara bertahap," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Jalan Raya Pasar Minggu Disemprot Cairan Disinfektan

Jalan Protokol di Pasar Minggu Disemprot Disinfektan

Rabu, 01 April 2020 1715

Jalan Protokol di Cilandak Disemprot Cairan Disinfektan

Dua Jalan Protokol di Cilandak Disemprot Disinfektan

Selasa, 31 Maret 2020 2043

Sejumlah Ruas Jalan di Mampang Prapatan Disemprot Cairan Disinfektan

Lima Titik Jalan di Mampang Prapatan Disemprot Disinfektan

Senin, 30 Maret 2020 1605

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks