Pemkab Tunda Kegiatan Lomba Baca Jakarta 2020

Senin, 16 Maret 2020 Reporter: Suparni Editor: Budhy Tristanto 2924

 Pemkab Tunda Kegiatan Lomba Baca Jakarta 2020

(Foto: Suparni)

Suku Dinas Perpustakaan dan Arsip (Sudin Pusip) Kepulauan Seribu, menunda sementara kegiatan Lomba Baca Jakarta 2020 yang sejatinya dilaksanakan pada 11 Maret hingga 9 April. Penundaan ini terkait dengan upaya pencegahan COVID-19.

Ditunda hingga ada pengumuman lebih lanjut dari panitia provinsi

Kepala Unit Kerja Teknis I, Ade Slamet mengatakan, penundaan lomba baca Jakarta 2020 ini sesuai arahan dari panitia provinsi DKI Jakarta untuk meminimalisir interaksi fisik warga di ruang baca.

"Ditunda hingga ada pengumuman lebih lanjut dari panitia provinsi," ujar Ade, Senin (16/3).

Menurutnya, penundaan lomba baca sementara waktu ini juga terkait ditutupnya seluruh perpustakaan kelurahan, ruang baca RPTRA dan taman baca  yang ada di seluruh Kepulauan Seribu, sejak Minggu (15/3) kemarin.

Pihaknya meminta agar relawan dan pengelola ruang baca yang sebelumnya mendampingi para peserta dapat memberitahukan hal tersebut kepada anak-anak (peserta).

"Kegiatan aktifitas membaca dapat dilakukan di rumah masing-masing untuk sementara waktu. Semoga kondisi ini cepat kembali pulih dan normal," pungkasnya.

BERITA TERKAIT
34 Siswa SDN 01 Pulau Untung Jawa Ikut Lomba Baca Jakarta

34 Siswa SDN 01 Pulau Untung Jawa Ikut Lomba Baca Jakarta

Jumat, 13 Maret 2020 1695

394 Siswa Ikut Serta Dalam Ajang Lomba Baca Jakarta 2020

394 Siswa di Kepulauan Seribu Ikut Lomba Baca Jakarta 2020

Kamis, 12 Maret 2020 1603

Pemprov DKI Gencarkan Gerakan Baca Jakarta

Pemprov DKI Gencarkan Gerakan Baca Jakarta

Jumat, 08 November 2019 1664

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks