Cegah COVID-19, Agenda Kegiatan Kerja Legislatif Dibatalkan

Senin, 16 Maret 2020 Reporter: Maulana Khamal Macharani Editor: Budhy Tristanto 2048

Cegah COVID-19, Agenda Kegiatan Kerja Legislatif Dibatalkan

(Foto: doc)

Sejumlah kegiatan kerja legislatif di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta, Senin (16/3), dibatalkan. Pembatalan ini sebagai upaya menghindari penyebaran virus Corona di lingkungan kerja.

Arahnya masih sama yaitu upaya menghindari penyebaran COVID 19,

Plt Sekretaris DPRD Provinsi DKI Jakarta, Dame Aritonang mengatakan, beberapa agenda kegiatan yang dibatalkan di antaranya, rapat Komisi B DPRD DKI dengan agenda stabilitas harga dalam menghadapi Hari Raya Idul Fitri 1441 H serta antisipasi Kesediaan Pangan dalam Ancaman COVID-19.

Kemudian, rapat Komisi E DPRD DKI mengenai Penanganan COVID-19 dan Rapat Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) tentang penjelasan dan paparan eksekutif mengenai rancangan peraturan daerah (raperda) tentang perubahan kedua atas Perda Nomor 3 tahun 2012 tentang Retribusi Daerah.

"Semuanya dibatalkan, arahnya masih sama yaitu upaya menghindari penyebaran COVID 19 sesuai arahan Gubernur DKI Jakarta," ujar Dame.

Menurut Dame, beberapa kegiatan ini akan kembali diagendakan setelah ada arahan lanjutan dari Gubernur DKI Jakarta.

"Meski kegiatan kerja legislatif dibatalkan, namun seluruh ASN dan karyawan sekretariat DPRD DKI Jakarta tetap bekerja seperti biasa," tandasnya.

BERITA TERKAIT
       Cegah Penyebaran Covid 19, Gedung DPRD DKI Dilengkapi Wastafel

Cegah Penyebaran COVID-19, Gedung DPRD DKI Dilengkapi Wastafel

Senin, 16 Maret 2020 2129

Anies Tanggapi Pemandangan Umum Fraksi DPRD DKI Jakarta Atas Raperda Retribusi Daerah

Anies Tanggapi Pemandangan Umum Fraksi DPRD DKI Jakarta Atas Raperda Retribusi Daerah

Rabu, 11 Maret 2020 2194

Pimpinan dan Anggota DPRD Ikuti Bimtek Perencanaan Pembangunan Daerah

Pimpinan dan Anggota Dewan Ikut Bimtek Perencanaan dan Pembangunan Daerah

Senin, 09 Maret 2020 2077

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307237

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks