Selasa, 10 Maret 2020 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Erikyanri Maulana 2259
(Foto: Rudi Hermawan)
Suku Dinas Perhubungan (Sudinhub) Jakarta Barat terus menggencarkan sosialisasi program Jak Lingko. Kali ini sosialisasi dilakukan di Kecamatan Palmerah. Dengan gencarnya sosialisasi diharapkan warga bisa beralih menggunakan transportasi umum.
Nantinya mereka ini yang akan meneruskan informasi apa yang didapat,
Kasi Angkutan Jalan Sudinhub Jakarta Barat, Umbul Gunawan mengatakan, Jak
Lingko merupakan satu sistem transortasi yang terintegrasi di Jakarta. Di mana angkutan bus kecil terintegrasi dengan bus sedang (non BRT Transjakarta), bus besar (BRT Transjakarta) dan angkutan berbasis rel seperti MRT dan LRT."Ada 84 orang yang ikut sosialiasi. Mereka merupakan perwakilan dari kelurahan, RT/RW, PKK, LMK dan FKDM. Nantinya mereka ini yang akan meneruskan informasi apa yang didapat," ujarnya, Selasa (10/3).
Ditambahkan Umbul, pihaknya berharap masyarakat dapat beralih menggunakan angkutan umum, sehingga masalah kemacetan di Jakarta akan terurai.
"Kami akan terus melakukan sosialisasi ini ke setiap kecamatan," tandasnya.