Selasa, 03 Maret 2020 Reporter: Mustaqim Amna Editor: Andry 1897
(Foto: Mustaqim Amna)
Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) memperbaiki tanggul Kali Krukut yang berada di sepanjang Jalan Galindra, RT 01/08, Pela Mampang, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan.
Perbaikan dilakukan karena tanggul yang memiliki panjang 50 meter dan tinggi dua meter ini rusak akibat tingginya debit air di Kali Krukut saat diguyur hujan
"Proses perbaikan sementara kita tambal dengan semen sejak Kamis (26/2) lalu. Kurang dari sepekan, selesai kita perbaiki," ujar Yunaenah, Lurah Pela Mampang, Selasa (3/3).
Yunaenah menambahkan,
perbaikan tanggul ini harus cepat diselesaikan mengingat wilayahnya sangat rawan tergenang saat curah hujan tinggi."Karena saat curah hujan tinggi, rumah warga sekitar Kali Krukut kena dampak genangan setinggi 1,5 meter akibat tanggul ini rusak," tandasnya.