Sudin KPKP Jakbar Basmi Hama Ulat Bulu di RPTRA Joglo

Jumat, 28 Februari 2020 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Andry 2542

Sudin KPKP Jakbar Berantas Hama Ulat Bulu di RPTRA Joglo

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Suku Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Barat memberantas hama ulat bulu yang menempel di puluhan pohon di areal Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Joglo, Komplek DKI Joglo Blok R, RT 12/04, Joglo, Kembangan.

Penyemprotan kami lakukan untuk memberikan kenyamanan kepada pengunjung RPTRA

Kepala Suku Dinas KPKP Jakarta Barat, Iwan mengatakan, pemberantasan hama ulat bulu di RPTRA Joglo dilakukan dengan menyemprotkan cairan pestisida. Dari hasil penyemprotan ini terhitung ada 50 ulat bulu yang berhasil dibasmi di areal RPTRA, tepatnya di pohon pucuk merah, jambu, mangga, jambu air, jambu jamaika dan sawo kecik.

"Penyemprotan kami lakukan untuk memberikan kenyamanan kepada pengunjung RPTRA," ujarnya, Jumat (28/2).

Ia melanjutkan, selain melakukan penyemprotan insektisida, pihaknya juga melakukan pemangkasan pohon di RPTRA. Hal tersebut sebagai bentuk antisipasi kemunculan kembali hama ulat bula di tempat ini.

"Saat musim hujan, ulat bulu akan berkembang biak. Karena itu kita lakukan penyemprotan agar ulat bulu dan telurnya tidak bisa berkembang biak," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Petugas Gabungan Basmi Ulat Bulu di Setu

Petugas Basmi Ulat Bulu di Perumahan Primkopti Setu

Selasa, 14 Januari 2020 2918

Petugas Basmi Ulat Bulu di Jati Padang

Sudin Gulkarmat Jaksel Basmi Hama Ulat Bulu di Jati Padang

Sabtu, 15 Februari 2020 2076

Dinas KPKP Basmi Hama Ulat Bulu di Duri Pulo

Dinas KPKP Basmi Hama Ulat Bulu di Duri Pulo

Minggu, 16 Juli 2017 2626

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307876

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks