PT MRT Sediakan Parkir Kendaraan Bagi Penyandang Disabilitas

Jumat, 21 Februari 2020 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Erikyanri Maulana 2357

PT MRT Jakarta Telah Sediakan Parkir Khusus Untuk Disabilitas

(Foto: Wuri Setyaningsih)

PT MRT Jakarta (Perseroda) menyediakan area parkir khusus kendaraan bagi penyandang disabilitas pengguna kursi roda. Ini merupakan bukti nyata kepedulian PT MRT Jakarta terhadap penyandang disabilitas.

Direktur Operasi dan Pemeliharaan PT MRT Jakarta, Muhammad Effendi mengatakan, parkir khusus tersebut sementara baru ada di Stasiun Lebak Bulus. Ke depan, seluruh stasiun MRT akan diupayakan fasilitas serupa.



"Lokasinya di samping elevator Exit C stasiun di depan Gereja GKJ Nehemia. Area parkir khusus tersebut dapat menampung 5-6 kendaraan motor khusus dan dijaga oleh petugas keamanan," ujar Effendi, Jumat (21/2).



Dari area parkir ini, pengguna kursi roda dapat melanjutkan perjalanan menuju elevator yang berjarak sekitar 60 meter.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada pihak GKJ Nehemia yang menyediakan lahannya untuk dijadikan area parkir khusus kendaraan pengguna kursi roda," tuturnya.



Retnowati, salah satu pengguna kursi roda yang datang bersama beberapa orang kawannya, menjajal langsung fasilitas baru tersebut. Ia dan rekannya, Baharuddin datang menggunakan motor roda tiga yang sudah didesain khusus bagi pengguna kursi roda. Retno dan Baharuddin, mengaku senang dengan fasilitas baru ini.



"Kami mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada MRT Jakarta yang sudah memfasilitasi penyandang disabilitas dengan parkir motor kami. Harapannya bisa segera menyusul di stasiun lain," tandas Retno. 



BERITA TERKAIT
Bertransportasi Publik Sambil Nikmati Musik di Ruang Musik Marti

PT MRT Jakarta (Perseroda) Hadirkan Ruang Musik Marti

Sabtu, 08 Februari 2020 2960

MRT dan MRA Media Lakukan Kolaborasi Peragaan Busana

Peragaan Busana Digelar di Kereta MRT

Jumat, 31 Januari 2020 1804

PT MRT Jakarta Ajak Media Untuk Simulasi Pemasangan Flood dan Tap QR Code

PT MRT Simulasikan Pemasangan Flood Barrier di Stasiun Dukuh Atas BNI

Kamis, 30 Januari 2020 3764

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469041

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307825

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284361

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260982

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196608

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks