Selasa, 18 Februari 2020 Reporter: Rezki Apriliya Iskandar Editor: Toni Riyanto 4257
(Foto: Rezki Apriliya Iskandar)
Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (PPKUKM) DKI Jakarta akan melakukan inspeksi mendadak (sidak) untuk mengecek langsung ketersediaan stok masker di Jakarta.
Pelaksana Tugas (Plt) Dinas PPKUKM DKI Jakarta, Elizabeth Ratu Rante Allo mengatakan, berdasarkan laporan sementara memang ada kekurangan pasokan karena bahan baku masker diimpor dari Republik Rakyat Tiongkok.
"Sekarang kan di Tiongkok sedang ada musibah COVID-19. Otomatis pasokan bahan baku berkurang sehingga bisa menjadi faktor pemicu kenai
kan harga," ujarnya, Selasa (18/2).Ratu menjelaskan, untuk pelaksanaan sidak, Dinas PPKUKM juga akan berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan DKI Jakarta, dan Polda Metro Jaya.
"Kami akan membentuk tim terpadu untuk melakukan sidak ke tempat-tempat penjualan masker atau alat kesehatan, termasuk di pasar tradisional," terangnya.
Menurutnya, jika dalam pelaksanaan sidak tersebut didapati adanya penimbunan maka untuk penindakan lebih lanjut berkaitan dengan masalah hukum akan diserahkan kepada pihak kepolisian.
"Tentu saat ini kita tidak bisa menduga-duga. Untuk itu, kita akan melakukan pengecekan langsung ke lapangan untuk mengetahui yang sebenarnya terjadi," tandasnya.