Antisipasi Banjir, Jakbar Siagakan 1.300 Petugas Kebersihan

Rabu, 21 Januari 2015 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 3180

Antisipasi Banjir, Jakbar Siagakan 1.300 Petugas Kebersihan

(Foto: Nurito)

Untuk mengantisipasi banjir, Pemkot Administrasi Jakarta Barat menyiagakan 1.300 petugas kebersihan. Ribuan petugas kebersihan itu akan disebar di titik-titik lokasi banjir untuk menangani sampah baik yang berada di jalanan, saluran penghubung maupun lingkungan warga. 

Mereka (petugas kebersihan) akan bekerja secara bergantian selama 24 jam untuk membersihkan sampah saat banjir

Kepala Sudin Kebersihan Jakarta Barat, Anggiat Togatorop mengatakan, 1.300 personel yang khusus disiapkan menangani sampah saat banjir itu terdiri dari penyapu jalan, bagian angkut sampah, sopir, montir, staf, pengawas dan lain-lain.

“Mereka (petugas kebersihan) akan bekerja secara bergantian selama 24 jam untuk membersihkan sampah saat banjir," ujar Anggiat, Rabu (21/1).

Selain mengerahkan ribuan personel, sambung Anggiat, pihaknya juga menyiapkan 163 truk pengangkut sampah ditambah 89 unit truk yang disewa untuk memaksimalkan pengangkutan sampah.

"Belajar dari tahun-tahun sebelumnya, total jumlah armada tersebut sebetulnya masih kurang dibanding volume sampah yang ada. Sehingga kami akan mengupayakan penambahan agar pengangkutan sampah bisa maksimal," katanya.

Anggiat juga mengimbau agar warga turut serta berperan aktif membantu petugas dalam menangani sampah, terutama saat terjadi banjir. Salah satunya, dengan tidak membuang sampah sembarangan.

BERITA TERKAIT
rusun dok bj

Maret, Warga Kampung Pulo Direlokasi ke Rusunawa

Minggu, 18 Januari 2015 7843

sampah_pasca_banjir_jakarta_dok.jpg

Banjir Hasilkan 91.529 Ton Sampah

Senin, 03 Februari 2014 3423

sampah_pasca_banjir_jakarta.jpg

Per Hari, 14 Ton Sampah Diangkut dari Pengungsian

Rabu, 22 Januari 2014 2768

pkl jati baru tanah abang

PKL Jl Jati Bunder Segera Ditertibkan

Minggu, 18 Januari 2015 8621

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469038

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307813

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284359

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260980

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks