Tertimpa Pohon Tumbang, Nur Alami Patah Tangan

Senin, 19 Januari 2015 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Erikyanri Maulana 4149

Tertimpa Pohon Tumbang, Nur Alami Patah Tangan

(Foto: doc)

Nahas dialami Nur Komarudin (42), warga RT 02/06, Rawa Badak, Koja, Jakarta Utara. Dirinya mengalami patah pada tangan kirinya lantaran tertimpa pohon tumbang saat melintas di Jl Tipar Cakung, Sukapura, Cilincing, Senin (19/1).

Tangan kiri korban patah karena tertimpa batang pohon tumbang

Lurah Sukapura, Supardi mengatakan, sebelum kejadian korban baru saja mengantarkan istrinya bekerja di Kawasan Berikat Nasional (KBN) Cilincing menggunakan sepeda motor jenis bebek. Saat itu korban mengendarai sepeda motornya dari KBN Cilincing mengarah ke Semper.

Namun, sesampainya di Jl Tipar Cakung, korban tiba-tiba dikejutkan oleh peristiwa tumbangnya sebuah pohon lamtoro gung yang juga mengenai korban. Alhasil, tangan kiri korban yang tertimpa batang pohon tumbang mengalami patah.

"Kejadiannya sekitar pukul 09.30. Tangan kiri korban patah karena tertimpa batang pohon tumbang," ujar Supardi, Senin (19/1).

Dikatakan Supardi, korban kemudian dievakuasi ke RS Islam Cempaka Putih untuk mendapatkan perawatan. Sedangkan bangkai pohon tumbang saat ini telah dievakuasi agar tidak menghalangi arus lalu lintas.

"Saat kejadian, kondisi di sini memang sedang berlangsung hujan disertain angin kencang. Nanti kami akan cek lagi pohon-pohon mana saja yang rawan tumbang," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Pohon Angsana Di Semper Barat Tumbang Timpa Rumah

Pohon Angsana Tumbang Timpa Rumah

Selasa, 13 Januari 2015 4627

Pohon Tumbang Timpa Mobil Hingga Ringsek

Pohon Tumbang Timpa Mobil Hingga Ringsek

Rabu, 31 Desember 2014 6151

penopingan pohon jakarta

Pohon Tumbang di Kebon Jeruk Dievakuasi

Sabtu, 27 Desember 2014 4874

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469032

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307784

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284353

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260976

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196598

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks