Jumat, 20 Desember 2019 Reporter: Mustaqim Amna Editor: Toni Riyanto 3013
(Foto: Reza Hapiz)
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, memberikan apresiasi dan penghargaan kepada 21 nomine Ibu Ibukota Awards 2019 yang menjadi sosok perempuan penggerak Jakarta di The Hall Senayan City, Jakarta Pusat pada Jumat (20/12) petang.
Dalam Perhelatan Puncak Acara Ibu Ibukota Awards tersebut, Anies menyampaikan pesan agar sosok perempuan penggerak di Jakarta dapat tumbuh, berkembang, dan menjadi inspirasi bagi generasi muda.
"Harapannya bagi ibu-ibu semua, nanti semoga berkenan ketika ibu-ibu dikenal oleh masyarakat, harapannya lebih banyak generasi baru juga ibu-ibu untuk datang mengambil inspirasi,
berinteraksi. Dan ibu-ibu jangan bosan untuk mendatangi kampung-kampung di sekitar Jakarta, membagikan pengalamannya kepada teman-teman yang lain," ujar Anies, dikutip dari siaran pers PPID Provinsi DKI Jakarta.Anies menyebut ke-21 orang nominator Ibu Ibukota Awards 2019 telah membuktikan kontribusi nyata kepada masyarakat dan lingkungan secara konkret selama bertahun-tahun, namun tidak muncul di permukaan publik. Karena itu, Ibu Ibukota Awards 2019 menjadi tonggak apresiasi kepada sosok perempuan penggerak yang telah berkomitmen dalam membantu mengentaskan permasalahan Jakarta di lima bidang, yaitu Bidang Pendidikan Orang Tua dan Anak Usia Dini; Bidang Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga; Bidang Kesehatan; Bidang Pengembangan Kerajinan; dan Bidang Pelestarian Lingkungan.
"Kita berharap nantinya program ini bisa berjalan terus ke depan, bukan hanya sekali. Ini adalah pertama. Tapi harapannya kita kerjakan rutin. Dan mudah-mudahan ini menjadi inspirasi. Sesungguhnya bukan award-nya, tapi yang tidak kalah penting adalah bagaimana pemerintah menghargai apa yang dikerjakan dan bagaimana kita menjadikan mereka sebagai contoh bagi yang lain," terangnya.
Ibu Ibukota Awards adalah ajang apresiasi bagi sosok perempuan penggerak yang selama ini bekerja dalam sunyi dengan melakukan #AksiHidupBaik untuk memastikan keharmonisan dan kehumanisan Ibukota Jakarta. Ibu Ibukota Awards terselenggara berkat sinergi empat organisasi: Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Jakarta, Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Jakarta, Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Jakarta dan Dharma Wanita Persatuan (DWP) Jakarta. Sebelumnya, berbagai rangkaian kegiatan menuju Ibu Ibukota Awards telah digiatkan sejak Juni 2019: diantaranya Lomba Menulis dan Konten Kreatif Cerita Ibu Ibukota, Pameran Kerajinan Anak, hingga Pasar RAiA.
Fery Farhati, Penggagas Ibu Ibukota Awards sekaligus Ketua TP PKK DKI Jakarta, Dekranasda Jakarta, YKI Jakarta serta Penasihat DWP Jakarta menyatakan bahwa Ibu Ibukota Awards menjadi satu momen penting untuk mengapresiasi sosok-sosok inspiratif yang memiliki dampak untuk lingkungannya.
"Jika kemarin mereka melakukan #AksiHidupBaik dalam sunyi, kini saatnya Ibukota mengapresiasi," ungkapnya.
Ibu Ibukota Awards merangkul banyak pihak untuk menyelami ratusan cerita dari berbagai penjuru Ibukota. Tim seleksi dengan beragam latar belakang mulai dari kepala dinas, profesional, hingga pakar dilibatkan untuk menyerap cerita hingga terjun langsung ke lokasi gerak para nominasi.
"Semoga Ibu Ibukota Awards menjadi langkah awal untuk menghadirkan sisi lain Jakarta yang humanis, harmonis dan penuh harapan. Kami juga berharap cerita #AksiHidupBaik para Ibu Ibukota dapat menyatukan hati masyarakat agar memandang Jakarta dengan lebih positif dan menjadi pengingat agar kita lebih peduli pada lingkungan sekitar. Penerima apresiasi juga diharapkan bisa menjadi teladan bagi kita semua untuk bisa berdaya dan memberdayakan," tandasnya.
Perhelatan Puncak Acara Ibu Ibukota Awards dimeriahkan dengan penampilan Alika Islamadina dan Rio Febrian, serta dipandu oleh Anya Dwinov dan Hilbram Dunar, acara ini disiarkan langsung di YouTube Channel Ibu Ibukota dan DAAI TV. Masyarakat Jakarta juga dapat menyaksikan acara ini di 20 Kelurahan yang menjadi titik nobar di Jakarta.
Terselenggaranya Puncak Acara Ibu Ibukota Awards didukung oleh: Pemprov DKI Jakarta, Senayan City, Martha Tilaar, PT Panen Lestari, Novotel Cikini, Blue Bird Group, Elzatta, Yayasan Belantara Budaya Indonesia, Bhinneka Life Insurance, Bank DKI, Jakarta Propertindo, Dharma Jaya, Jaktour, JIEP, PAM Jaya, Pasar Jaya, Sarana Jaya, Food Station, Taman Impian Jaya Ancol, Jamkrida, PT Transjakarta, MRT Jakarta, Pal Jaya, Bank Indonesia. Juga media partner Cosmopolitan FM, iRadio, Her World, Femina, Parenting Indonesia, AyahBunda, VRadio, Majalah High End, Berita Jakarta, Cantika, Female Radio dan Women’s Obsession.
Perlu diketahui, 21 orang Nominator Ibu Ibukota Awards 2019 sebagai berikut:
Bidang Pendidikan Orang Tua dan Anak Usia Dini
1. Hadiana - Pendiri PAUD di rumah pribadinya sejak tahun 2004
2. Ismawarni - Ketua Himpaudi Jakarta Barat
3. Sri Erni Assri - Pendiri Kelompok Belajar Anak Rumah Assri
4. Ellyssa Agustina - Pendiri Rumah Belajar dan Saung Gembira, Ketua BKB PAUD
Pemenang: Hadiana
Bidang Pelestarian Lingkungan
1. Solichah Indah Setyani - Inisiator program Tabungan Sampah Kering, Pendiri Bank Sampah Induk Gesit dengan 750 nasabah
2. Euis Kurniawati - inisiator penghijauan wilayah Karang Anyar
3. Sere Rohana Napitupulu - Duta Urban Farming, penggerak lingkungan Kompleks Bumi Malaka Asri
4. Sarwo Indah Pujiutami - penggerak Akademi Kompos di Petukangan Selatan
5. Sutriyati - penggerak lingkungan Kebayoran Lama
Pemenang: Sere Rohana Napitupulu
Bidang Kesehatan
1. Pinta Manullang Panggabean - Ketua Yayasan Anyo Indonesia, Pendiri Rumah Anyo
2. Dwi Yuniarti - Bidan Pencetus program KENCANA Penjaringan
3. Mariyam - Kader Paliatif YKI Jakarta, aktivis pendampingan pasien kanker
4. Margareta Sofyana - Kader Paliatif YKI Jakarta
Pemenang: Margareta Sofyana
Bidang Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga
1. Mainem - Penggerak PKK Kembangan Utara
2. Iyoh Rochaeni - Penggerak PKK Kebon Jeruk
3. Dita Cucu Kartika - Penggerak PKK Petojo Selatan, Atlet cabang olahraga Kempo
4. Hartuti - Penggerak PKK pulau Sabira
Pemenang: Hartuti
Bidang Pengembangan Kerajinan
1. Tati Leliana Purba - Perajin, Guru Keterampilan SLB Negeri 6 Jakarta
2. Chevie Mawarti - Pemilik Arnetta Craft
3. Ratih Puspitawati - Pemilik Poes Craft
4. Irmanita Hutabarat - Penggerak ekonomi kreatif Batik Marunda