Kecamatan Tanjung Priok Juara Umum FORST Jakut Cabor Senam

Kamis, 28 November 2019 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 1505

Kecamatan Tanjung Priok Juara Umum FORST Cabor Senam Jakut

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Kontingen Kecamatan Tanjung Priok meraih juara umum di kegiatan festival olah raga sepanjang tahun (FORST) cabang senam kesegaran jasmani (SKJ) tingkat Kota Jakarta Utara tahun 2019. Sedang runner up dan urutan ketiga, diraih Kecamatan Cilincing serta Koja.

Para juara pertama akan mewakili Jakarta Utara ke tingkat DKI,

Kepala Seksi Olah Raga Suku Dinas Pemuda dan Olah Raga Jakarta Utara, Romli mengatakan, FORST cabang SKJ tingkat kota ini dibagi tiga kategori yaitu usia 19 tahun ke bawah, usia 20-30 tahun dan kategori usia 31 tahun ke atas.

"Dari ketiga kategori usia, Tanjung Priok meraih juara usia 31 tahun ke atas serta runner up di usia 19 tahun ke bawah dan 20-30 tahun," katanya, Kamis (28/11).

Sedangkan Kecamatan Cilincing meraih juara di kategori usia 20-30 tahun, runner up usia 31 tahun ke atas dan juara ketiga di kategori usia 19 tahun ke bawah.

Kemudian, Kecamatan Koja di urutan ketiga berhasil meraih juara di kategori usia 19 tahun ke bawah dan juara ketiga kategori usia 31 tahun ke atas.

"Untuk juara ketiga kategori usia 20-30 tahun diraih Pademangan. Para juara pertama akan mewakili Jakarta Utara ke tingkat DKI," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Sudin Orda Jakbar Gelar FORST Cabor Senam SKJ

FORST Cabor Senam Tingkat Jakarta Barat Dilombakan

Selasa, 19 November 2019 1691

Perayaan HKN di Jakut Bakal Digelar di Kawasan Danau Sunter

Perayaan HKN di Jakut Bakal Digelar di Kawasan Danau Sunter

Selasa, 12 November 2019 1882

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307237

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks