Kecamatan Kembangan Gencarkan Pembuatan Sumur Resapan

Senin, 18 November 2019 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Erikyanri Maulana 2593

43 Sumur Resapan di Wilayah Kembangan Telah di Buat

(Foto: Rudi Hermawan)

Satuan Pelaksana Sumber Daya Air (Satpel SDA) Kecamatan Kembangan, Jakarta Barat, kini tengah gencar membuat sumur resapan. Pembuatan sumur resapan dilakukan untuk mengantisipasi genangan. 

Kami menargetkan pembuatan 50 sumur resapan akan rampung pada Desember 2019,

Kepala Satpel SDA Kecamatan Kembangan, Mulyadi mengatakan, pihaknya menargetkan pembuatan sebanyak 50 sumur resapan yang dimulai sejak September 2019. Dari target tersebut, saat ini sudah ada 43 titik yang terdiri dari 32 titik telah rampung dikerjakan dan 11 titik masih dalam proses penggalian.

"Kami menargetkan pembuatan 50 sumur resapan akan rampung pada Desember 2019," ujar Mulyadi, Senin (18/11).

Dikatakan Mulyadi, ke-43 titik yang telah dikerjakan tersebar di enam kelurahan di Kecamatan Kembangan. Di Kelurahan Srengseng Sawah antara lain berada di SMPN 207 sebanyak lima titik, Puskesmas Srengseng satu titik, dan SDN 05 Srengseng lima titik.

Di Kelurahan Kembangan Utara antara lain di SDN 01 Kembangan Utara sebanyak satu titik, Puskesmas Kembangan Utara dua titik dan di MTs Sadam sebanyak tiga titik.

Kemudian di Meruya Selatan di antaranya, di SDN 01 Meruya Selatan sebanyak dua titik, SDN 06 Meruya Selatan dua titik, Puskesmas Meruya Selatan II dua titik dan Puskesmas Meruya Selatan I sebanyak dua titik.

Selanjutnya di Kelurahan Joglo di antaranya di Puskesmas Joglo I sebanyak dua titik, dan Masjid At Taufik enam titik. 

Lalu di Kelurahan Meruya Utara antara lain di RPTRA Nusa Indah sebanyak dua titik, Puskesmas Meruya Utara satu titik, dan SDN 12, 13 dan 15 petang sebanyak dua titik.

Sedangkan di Kelurahan Kembangan Selatan, terdapat di Puskesmas Kembangan Selatan sebanyak satu titik dan di SMPN 105 Jakarta sebanyak tiga titik.

"Setiap sumur resapan kedalaman maksimal tiga meter dengan diameter 120 sentimeter Petugas yang dikerahkan tiga sampai empat orang," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Kelurahan Cipinang Cempedak Siapkan 15 Sumur Resapan

Pembangunan Sumur Resapan di Cipinang Cempedak Capai 70 Persen

Rabu, 13 November 2019 1445

Kelurahan Rawa Bunga Galakkan Pembuatan Sumur Resapan

Pembangunan Sembilan Sumur Resapan di Rawa Bunga Capai 60 Persen

Jumat, 08 November 2019 5265

 Pengerjaan Dua Sumur Resapan Di Masjid Baitul Huda Kebon Kacang Mencapai 30 Persen

Pengerjaan Dua Sumur Resapan di Kelurahan Kebon Kacang Capai 30 Persen

Jumat, 27 September 2019 1948

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469056

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307897

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284375

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260996

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196620

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks