Nelayan Pulau Panggang Diedukasi Budidaya Rumput Laut

Kamis, 07 November 2019 Reporter: Suparni Editor: F. Ekodhanto Purba 2116

Warga Pulau Panggang Mendapatkan Pelatihan Budidaya Rumput Laut

(Foto: Suparni)

Nelayan di Kelurahan Pulau Panggang, Kepulauan Seribu Utara diedukasi mengenai budidaya rumput laut oleh pihak kelurahan, Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) serta Komunitas Pengolah Rumput Laut di aula kantor Karang Taruna, Kelurahan Pulau Panggang.

Selain diedukasi budidaya rumput laut, para nelayan juga diberikan bantuan bibit dan pendampingan dalam melakukan budidaya,

Lurah Pulau Panggang, Pepen Kuswandi mengatakan, pelatihan tersebut diikuti sebanyak 40 nelayan asal Pulau Panggang dan Pulau Pramuka yang sebelumnya belum pernah belajar budidaya rumput laut.

"Selain diedukasi budidaya rumput laut, para nelayan juga diberikan bantuan bibit dan pendampingan dalam melakukan budidaya," ujar Pepen, Kamis (7/11).

Pihaknya berharap para peserta atau nelayan mendapatkan edukasi, pendampingan serta teknis budidaya yang tepat untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Misalnya, pola tanam, perairan yang tepat, jenis tanaman, permasalahan hingga solusi.

"Penanamannya akan dikonsentrasikan di perairan Pulau Semak Daun, karena disekitar Pulau Panggang sudah banyak yang budidaya," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Kelurahan Pulau Panggang Membentuk Kelompok Tani Rumput Laut

Kelurahan Pulau Panggang Bentuk Kelompok Tani Rumput Laut

Rabu, 14 Agustus 2019 3259

 Warga Pulau Panggang Mengikuti Sosialisasi Budidaya Rumput Laut

Warga Pulau Panggang Diedukasi Budi Daya Rumput Laut

Senin, 29 Juli 2019 2344

 Pulau Panggang Kembangkan Budidaya Rumput Laut

Menggairahkan Kembali Budi Daya Rumput Laut di Pulau Panggang

Jumat, 19 Juli 2019 3429

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469038

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307818

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284359

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260980

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks