Rabu, 06 November 2019 Reporter: Suparni Editor: F. Ekodhanto Purba 915
(Foto: Suparni)
Sebanyak 15 petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu dikerahkan untuk memadamkan api di lahan kosong milik warga Pulau Payung, RT 04/06 Kelurahan Pulau Tidung, Kepulauan Seribu Selatan.
Kepala Sektor 8 Kepulauan Seribu Selatan, Eko Mahendro menambahkan, untuk mengatasi kebakaran lahan di Pulau Payung, pihaknya mengerahkan sembilan petugas dari Pos Gulkarmat Pulau Tidung dan enam personel dari Pos Pulau Karya.
"Kami juga mengerahkan dua unit pompa apung untuk memadamkan api," ujarnya, Rabu (6/11).
Bupati Kepulauan Seribu, Husein Murad yang ikut memantau proses pemadaman mengimbau agar warga tidak melakukan pembakaran dalam proses pembukaan lahan maupun meninggalkan bekas pembakaran sampah sebelum dimatikan.
"Luas lahan terbakar dua hektare, kita
imbau masyarakat dalam mengelola lahan agar tidak melakukan dengan cara pembakaran," tandasnya.