Jumat, 18 Oktober 2019 Reporter: Nurito Editor: F. Ekodhanto Purba 1523
(Foto: Nurito)
Sekretaris Kota (Sekko) Jakarta Timur, Usmayadi menerima kunjungan kerja (kunker) anggota Komisi B DPRD Kabupaten Kediri, Jawa Timur di ruang rapat IV lantai 2 Gedung Blok A, kantor wali kota setempat.
Rombongan wakil rakyat yang dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kediri, Arief Junaidi tersebut bertujuan mempelajari pengembangan destinasi wisata di Jakarta Timur. Kunker ini diikuti 12 anggota DPRD Kabupaten Kediri.
"Kunker ini untuk mempelajari mengenai pengelolaan dan pengembanga destinasi wisata di Jakarta Timur," ujarnya, Jumat (18/10).
Sementara itu, Sekko Jakarta Timur, Usmayadi menambahkan, di hadapan rombongan anggota dewan tersebut, pihaknya menerangkan pengelolaan serta pengembangan destinasi wisata yang ada di Jakarta Timur, seperti TMII, Makam Pangeran Jayakarta, Taman Benyamin Sueb, dan Perkampungan Industri Kecil di Penggilingan.
"Mudah-mudahan materi yang kami sampaikan ini bisa diterapkan di daerah asal para anggota dewan," tandasnya.