Jumat, 11 Oktober 2019 Reporter: Nurito Editor: F. Ekodhanto Purba 3398
(Foto: Nurito)
Untuk meningkatkan kualitas pelayanan pada masyarakat, kini Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur memberikan pelayanan pengaduan masyarakat melalui aplikasi WhatsApp.
Kepala Seksi Pencegahan Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Edi Parwoko mengatakan, pemberian layanan pengaduan melalui WhatsApp ini untuk memudahkan warga dalam melaporkan kejadian.
"Harapannya hal ini bisa memudahkan masyarakat dalam menyampaikan aduannya melalui komunikasi berbasis data, suara dan video," kata Edi Parwoko, Jumat (11/10).
Menurutnya, masyarakat bisa menyampaikan pengaduannya kenomor WhatsApp berikut ini: 0822 9797 0113.
Disebutkan, selain Whats
App pihaknya juga masih menyediakan nomor aduan melalui sambungan telepon di nomor 112 atau 021 8590 4904.
"Petugas piket akan berjaga 24 jam setiap harinya dan siap melayani masyarakat," tandasnya.