Senin, 23 September 2019 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Budhy Tristanto 1428
(Foto: doc)
Pembangunan pengolahan air limbah sistem interceptor di kawasan Serdang, Kemayoran, Jakarta Pusat oleh PD PAL Jaya, yang dimulai Sabtu (21/9) kemarin, ditargetkan bisa selesai pada akhir Oktober nanti.
Direktur Utama PD PAL Jaya, Subekti mengatakan, pengolahan air limbah sistem interceptor ini merupakan program Kegiatan Strategis Daerah (KSD) 2019 melalui PD PAL Jaya.
"Pembangunannya dilakukan pada dua lokasi, yaitu di halaman kantor Kecamatan Kemayoran dan Rumah Pompa Dinas SDA, Jalan Delta, RW 07 Serdang,” katanya, Senin (23/9).
PPK Pilot Project Penanganan Air Limbah Kawasan Kali Item PD PAL Jaya, Johan Supandi berharap, proyek percontohan ini dapat diterima masyarakat dan pengolahannya bisa berhasil sesuai ketentuan.
"Semoga semua pekerjaan berjalan lancar, dan pengolahanya sesuai ketentuan yang ada," tandasnya.