Sudin SDA Jakut Kebut Naturalisasi Turap Kali Karang Bolong

Selasa, 17 September 2019 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 1951

Sudin SDA Jakut Kebut Naturalisasi Turap Kali Karang Bolong

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Pengerjaan naturalisasi turap Kali Karang Bolong, Kelurahan Ancol, Pademangan, Jakarta Utara, sepanjang 600 meter di sisi selatan terus dikebut. Pengerjaan yang sudah dilakukan sejak akhir Agustus lalu, progresnya kini sudah mencapai 60 persen.  

Targetnya Oktober nanti sudah rampung. Saat ini pengerjaan sud ah sekitar 60 persen

Kepala Seksi Pemeliharan Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Utara, Frans Siahaan mengatakan, secara teknis naturalisasi turap tetap berpondasi cerucuk dolken dan kaso dengan ketinggian 3,5 meter. Pada bagian atas dibangun tanggul penahan banjir menggunakan tumpukan ban bekas. 

"Bagian dalam ban kita isi tanah dan ditanami pohon likuanyu atau climbong door," ujarnya, Selasa (17/9).

Selain itu, bagian dekat jalan sisi selatan kali juga akan dipasang plainter boks sepanjang 600 meter. Plainter boks memiliki lebar dan tinggi 30 sentimeter.

Ditambahkan Frans, pihaknya juga akan membuat vertikal garden menggunakan crucuk dolken yang dipasang setiap 20 meter. Di crucuk dolken itu tanaman akan dipasang menggunakan kawat.

"Targetnya Oktober nanti sudah rampung. Saat ini pengerjaan sudah sekitar 60 persen," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Naturalisasi Turap Kali Karang Bolong Ditarget Rampung Oktober

Naturalisasi Turap Kali Karang Bolong Manfaatkan Ban Truk Bekas

Selasa, 03 September 2019 4426

Kali BGR akan Jadi Percontohan Penataan Naturalisasi

Kali BGR Jadi Percontohan Penataan Naturalisasi

Jumat, 03 Mei 2019 2064

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469038

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307814

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284359

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260980

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks