Perluasan Ganjil Genap Diterapkan, Transjakarta Tambah 48 Rute

Senin, 09 September 2019 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Budhy Tristanto 1848

Transjakarta Tambah 48 Rute Untuk Penetapan Perluasan Gage

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Guna mengantisipasi lonjakan penumpang terkait penerapan aturan perluasan ganjil genap yang mulai diberlakukan, Senin (9/9), PT Transjakarta menyiapkan penambahan rute pada jalur perluasan ganjil genap tersebut.  

Kami berupaya memfasilitasi pengguna kendaraan pribadi agar mau beralih menggunakan layanan Transjakarta dengan aman dan nyaman,

"Total 48 rute sudah kami siapkan, yaitu 21 Rute BRT, 23 rute Non BRT dan empat rute tambahan mikrotrans di setiap wilayah yang terimbas ganjil genap," ujar Prasetia Budi, Direktur Operasional PT Transjakarta, Senin (9/9). 

Selain menambah rute, lanjut Budi, pihaknya juga sudah memperluas kapasitas pada sejumlah halte agar dapat menampung lonjakan penumpang. Seperti Halte Velodrome dan Tosari. 

"Kami berupaya memfasilitasi pengguna kendaraan pribadi agar mau beralih menggunakan layanan Transjakarta dengan aman dan nyaman," tuturnya.  

Budi mengungkapkan, untuk penambahan armada juga sudah disiapkan, namun jumlahnya belum bisa ditetapkan karena masih bersifat situasional. 

"Mudah-mudahan kebijakan ini dapat mendorong masyarakat untuk naik transportasi publik. Bagi pelanggan yang masih belum hapal rute, petugas di lapangan akan memberikan informasi rute serta park and ride terdekat," tandasnya. 

BERITA TERKAIT
Bus Transjakarta Gratis di GBK Diapresiasi Warga

Bus Transjakarta Gratis di GBK Diapresiasi Warga

Jumat, 06 September 2019 4884

Puluhan Pelanggar Ganjil Genap Jl Gunung Sahari Ditindak

40 Pelanggar Ganjil Genap di Jl Gunung Sahari Ditindak

Senin, 09 September 2019 1961

Dampak Ganjil Genap Penumpang Bus TJ Alami Kenaikan

Penumpang Transjakarta Meningkat Selama Dua Pekan Uji Coba Ganjil-Genap

Jumat, 30 Agustus 2019 1527

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks