Berkah Upacara di Pantai Maju Bagi Penjual Dawet

Sabtu, 17 Agustus 2019 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 1296

 Produk UKM Kuliner Binaan di HUT RI Ludes Diserbu ASN

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Senyum kebahagiaan terpancar dari wajah Rin Dwiyanti. Perempuan penjual minuman dawet ini, tak mampu menutup kegembiraan, saat seluruh dagangannya ludes dibeli ASN Pemprov DKI seusai mengikuti upacara peringatan HUT ke-74 kemerdekaan RI di kawasan Pantai Maju, Penjaringan, Jakarta Utara, Sabtu (17/8).

Biasanya satu toples saja sampai sore, tidak habis. Tapi ini belum siang sudah habis,

Pelaku UKM binaan Suku Dinas KUKMP Jakarta Utara, yang sehari-harinya berjualan di Rusun Muara Baru, Penjaringan, mengaku sangat jarang terjadi seluruh dagangannya habis terjual seperti hari ini.

"Biasanya satu toples saja sampai sore, tidak habis. Tapi ini belum siang sudah habis," tuturnya sumringah.

Menurut Rin, untuk setiap gelas Ia menjual dawet seharga Rp 10 ribu dan hasil jualan hari ini dirinya bisa mendapat lebih dari Rp 500 ribu, karena satu tabung toples habis. Ia bersyukur dilibatkan di bazar yang digelar Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Mengah serta Perdagangan (KUKMP) DKI Jakarta.

"Ya, walau harus siap-siap begadang dari subuh tapi senang dagangan hari ini diserbu pembeli," ucap perempuan setengah baya ini.

Kegembiraan yang sama dirasakan Hendra, pelaku UKM kuliner sphageti. Dia mengaku sejak sebelum pukul 10.00 dagangannya sudah ludes terjual. Untuk setiap porsi spagehti dilego seharga Rp 10 ribu.

"Kita loading dari pukul 03.00. Ini sebelum jam 10.00 sudah habis semua," ujarnya.

Kepala Suku Dinas KUKMP Jakarta Utara, Arfian mengungkapkan, pihaknya menyiapkan 20 tenda yang diisi 40 pelaku UKM, dengan rincian 31 di antaranya usaha kuliner dan sisanya bermacam-macam usaha seperti pernak-pernik dan fesyen.

"Kita tampilkan binaan dari kawasan Penjaringan dan sekitar. Mereka binaan yang terpilih," tandasnya.

BERITA TERKAIT
HUT ke-15 Jaktour Bakal Adakan Beragam Kegiatan

HUT ke-15 Jaktour Bakal Adakan Beragam Kegiatan

Rabu, 14 Agustus 2019 1967

Penasaran Saksikan Upacara di Pantai Maju, Dono Rela Bersepeda 29 Kilometer

Ingin Lihat Upacara di Pantai Maju, Dono Rela Bersepeda Sejauh 29 Kilometer

Sabtu, 17 Agustus 2019 2412

 Warga RW 01 Rawa Bunga Gelar Upacara HUT RI di Lapangan Bulutangkis

Warga Rawa Bunga Antusias Ikut Upacara di Lapangan Bulutangkis

Sabtu, 17 Agustus 2019 3027

Penasaran Saksikan Upacara di Pantai Maju, Dono Rela Bersepeda 29 Kilometer

Ingin Lihat Upacara di Pantai Maju, Dono Rela Bersepeda Sejauh 29 Kilometer

Sabtu, 17 Agustus 2019 2412

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307846

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196610

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks