Dinkes Berikan Penghargaan Puskesmas Ramah Anak

Kamis, 25 Juli 2019 Reporter: Maulana Khamal Macharani Editor: Budhy Tristanto 2115

Peringatan Hari Anak Nasional Ke-35 Diadakan di Jakarta Selatan

(Foto: Maulana Khamal Macharani)

Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta memberikan penghargaan Puskesmas Ramah Anak kepada 15 puskesmas, dalam acara puncak peringatan Hari Anak Nasional (HAN) ke-35 di Piazza Gandaria City Mall, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Kamis (25/7).  

Momentum HAN ini diharapkan mampu meningkatkan deteksi dan penata laksanaan terkait pertumbuhan dan perkembangan anak.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, Widyastuti mengatakan, penilaian Puskesmas Ramah Anak ini terbagi dalam empat kategori, yaitu Best Performance (BP) atau penilaian penampilan terbaik, Best Achievement (BA) atau penilaian peralatan terbaik, Best Equipmevent (BE) atau penilaian peralatan terbaik, serta penghargaan untuk puskesmas yang paling inovatif.

"Momentum HAN ini diharapkan mampu meningkatkan deteksi dan penatalaksanaan terkait pertumbuhan dan perkembangan anak," ujarnya.

Dijabarkan Widyastuti, untuk kategori Best Performance penghargaan diberikan kepada Puskesmas Kecamatan Sawah Besar, Kelapa Gading, Koja dan Puskesmas Kecamatan Ciracas.

Sedangkan untuk kategori Best Achievement (BA) diraih Puskesmas Kecamatan Cempaka Putih, Kebayoran  Baru, Pasar Minggu dan  Puskesmas Kecamatan Kramat Jati.

Untuk kategori Best Equipmevent (BE) penghargaan diberikan kepada Puskesmas Kecamatan Kemayoran, Cilincing, Kalideres, Tambora, Grogol Petamburan, Mampang Prapatan dan Puskesmas Kecamatan Cipayung.

"Dari semua itu, lima di antaranya mendapat penghargaan sebagai Puskesmas Ramah Anak Terinovatif. Yaitu, Puskesmas Kecamatan Sawah Besar, Kelapa Gading, Ciracas, Kalideres dan Puskesmas Kecamatan Cempaka Putih," bebernya.

Sekretaris Kota Jakarta Selatan, Munjirin menambahkan, kegiatan ini sangat bagus untuk memotivasi puskesmas agar lebih berinovasi dalam pelayanan terhadap anak-anak.

Dia juga meminta agar masyarakat mengajarkan segala kebaikan dalam keluarga, agar anak-anak bisa menjadi sumber daya manusia yang bermanfaat bagi bangsa dan agama.

"Pemberian nutrisi yang baik akan membantu tumbuh kembang anak yang sehat dan mencapai tumbuh kembang optimal," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Kecamatan Tebet Gelar Peringatan Hari Anak Nasional

Kecamatan Tebet Peringati Hari Anak Nasional di RPTRA Akasia

Selasa, 23 Juli 2019 1911

PT Pembangunan Jaya Ancol Gelar Perayaan Hari Anak Nasional Tingkat DKI

Ancol dan Dinsos DKI Gelar Hari Anak Nasional

Kamis, 06 September 2018 5142

       Pemkot Jaksel Gelar HAN 2018 Pekan Depan

Pemkot Jaksel Gelar HAN 2018 Pekan Depan

Sabtu, 25 Agustus 2018 1916

Sudinsos Jakpus Peringati HAN Bersama 440 Anak Binaan

Sudinsos Jakpus Peringati Hari Anak Nasional Bersama 440 Anak Binaan

Selasa, 07 Agustus 2018 2154

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469041

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307825

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284361

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260982

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196608

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks