Selasa, 23 Juli 2019 Reporter: Nurito Editor: F. Ekodhanto Purba 1507
(Foto: Nurito)
Sebanyak 524 peserta mengikuti kegiatan Pekan Olahraga dan Seni Budaya (Porsenibud) Korpri Jakarta Timur.
Wakil Wali Kota Jakarta Timur, Uus Kuswanto saat membuka kegiatan tersebut mengatakan, selain untuk kesehatan, kegiatan Porsenibud juga menjadi ajang silaturahmi, meningkatkan soliditas serta solidaritas para peserta.
“Kegiatan Porsenibud antar anggota Korpri ini juga sebagai sarana pembinaan minat dan bakat dalam bidang olahraga," ujarnya, Selasa (23/7).
Ia menjelaskan, kegiatan yang berlangsung selama empat hari ke depan ini melombakan enam cabang olahraga, seperti, tenis meja, catur, balap sepeda, bulu tangkis, tenis lapangan dan bola voli.
Sedangkan untuk cabang seni yang diperlombakan adalah solo vokal putra dan putri.
"Para pemenangnya akan diikutsertakan di ajang Porsenibud tingkat provinsi hingga nasional," tandasnya.