Dinas KPKP Bakal Kirim 100 Peserta Ikuti Pekan Nasional KTNA

Kamis, 18 Juli 2019 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 2186

Dinas KPKP Bakal Kirim 100 Peserta Ikuti Pekan Nasional KTNA

(Foto: doc)

Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta akan mengirimkan 100 peserta pada Pekan Nasional Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) yang akan diselenggarakan di Padang, Sumatera Barat pada tahun 2020.

Pekan Daerah KTNA ini merupakan salah satu tahapan seleksi 

Sebagai persiapan menuju Pekan Nasional KTNA, Dinas KPKP DKI Jakarta bersama dengan KTNA mengadakan Pekan Daerah KTNA di Bumi Perkemahan Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, pada 17 dan 18 Juli 2019.

Kepala Dinas KPKP DKI Jakarta, Darjamuni mengatakan, Pekan Daerah KTNA tujuannya adalah untuk mengembangkan kemitraan jejaring kerja sama antar pelaku usaha. Pekan Daerah KTNA ini juga diiharapkan bisa menghasilkan duta-duta terbaik yang akan mewakili Provinsi DKI Jakarta di Pekan Nasional KTNA.

"Pekan Daerah KTNA ini merupakan salah satu tahapan seleksi calon peserta Pekan Nasional yang akan kami lakukan secara bertahap," Kamis (18/7).

Darjamuni menjelaskan, Pekan Daerah KTNA diikuti ratusan anggota KTNA yang merupakan perwakilan dari masing-masing wilayah kita dan Kabupaten Kepulauan Seribu.

"Forum ini digunakan sebagai persiapan DKI Jakarta untuk mengikuti event nasional empat tahunan. Diharapkan, ke depannya DKI Jakarta dapat menjadi tuan rumah Pekan Nasional KTNA," tandasnya.

Untuk diketahui, rangkaian kegiatan yang diadakan dalam Pekan Daerah KTNA 2019 ini yakni, lomba asah terampil; temu karya; unjuk tangkas bidang pertanian, peternakan, dan perikanan; serta bazar dari PKT binaan.

BERITA TERKAIT
       Jakpus Adakan Pekan Daerah Kontak Tani Nelayan Andalan

Jakpus Adakan Pekan Daerah Kontak Tani Nelayan Andalan

Rabu, 26 Juni 2019 2051

KPKP Jakut Jajaki Pemasaran Produk Kelompok Binaan di Sekolah

Sudin KPKP Jakut Jajaki Pemasaran Produk Kelompok Binaan di Sekolah

Jumat, 28 September 2018 2773

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks