HUT ke-492 Kota Jakarta, Dispusip Gelar Kegiatan Literasi

Minggu, 23 Juni 2019 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Andry 3049

HUT ke-492 Kota Jakarta, Dispusip Gelar Kegiatan Literasi

(Foto: Rudi Hermawan)

Dinas Perpustakaan dan Kearsiapan (Dipusip) DKI Jakarta berkolaborasi dengan Komunitas Fun Garden Of Literacy (FGL) menggelar kegiatan literasi di Taman Suropati, Menteng, Jakarta Pusat.

Ini merupakan upaya kita untuk menggiatkan kegiatan literasi di seluruh lini di masyarakat

Kegiatan yang digelar dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-492 Kota Jakarta ini mengambil tema 'Menggali Bakal dan Mengapresiasi Anak'.

"Ini merupakan upaya kita untuk menggiatkan kegiatan literasi di seluruh lini di masyarakat," ujar Wahyu Haryadi, Kepala Dispusip DKI Jakarta, Sabtu (22/6).

Wahyu menjelaskan, acara yang diikuti lebih dari 100 anak bersama pendamping ini diawali dengan menbaca buku bersama di perpustakaan keliling Suku Dinas Perpustakaan dan Arsip Jakarta Pusat. Selanjutnya diisi dengan beragam aktivitas yang menarik seperti memainkan permainan edukasi Engklek.

Kemudian keranjang bolong yang mengajarkan anak untuk bekerja keras dan berlaku jujur. Ada pula permainan kekompakan seperti bermain laba-laba gundu, tap jongkok dan permainan anak lainnya.

"Ketika anak asyik bermain, para orangtua diajak mengikuti talk show seputar minat bakat anak dengan narasumber Psikolog Anak, Iriani Indrihapsari dan dimoderatori Ketua FGL, Palupi Mutiasih," kata Wahyu.

Ia menambahkan, di dalam talk show tersebut, ada beragam hal didiskusikan mulai dari minat, bakat serta cara mengapresiasi bakat anak hingga menanamkan minat baca pada anak-anak.

"Setelah talk show anak-anak diajak melihat pertunjukan sulap dari Didi Kardiman. Lalu setelah itu, 20 anak menampilkan bakat yang mereka miliki di depan teman-teman lainnya," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Baca Jakarta Bakal Jadi Gerakan Berkesinambungan

Baca Jakarta Bakal Jadi Gerakan Berkesinambungan

Sabtu, 25 Mei 2019 2742

Perpustakaan Umum DKI Dikunjungi 1,5 Juta Pemustaka

Perpustakaan Umum DKI Dikunjungi 1,5 Juta Pemustaka

Kamis, 23 Mei 2019 2446

Dispusip DKI Santuni 150 Mustahik

Dispusip DKI Santuni 150 Mustahik

Selasa, 21 Mei 2019 1373

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307238

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks