15 Kilogram Sayuran Dipanen dari Tiga RPTRA di Sawah Besar

Jumat, 14 Juni 2019 Reporter: Maulana Khamal Macharani Editor: Toni Riyanto 2069

Tiga RPTRA di Kecamatan Sawah Besar Panen Sayuran Hidroponik

(Foto: Maulana Khamal Macharani)

Komunitas Pertanian Perkotaan Kecamatan Sawah Besar berhasil memanen sebanyak 15 kilogram sayuran terdiri dari kangkung dan pakcoi dari tiga Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA).

Bisa terus dipertahankan,

Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Sawah Besar, Ava Dhina merinci, panen kangkung di RPTRA Karang Anyar mencapai 10 kilogram dan di RPTRA Jaya Molek sebanyak 2 kilogram kangkung. Sementara, di RPTRA Sahara dipanen 3 kilogram pakcoi.

"Hari ini kita lakukan panen secara serentak. Hasil panen kita jual kepada warga setempat seharga Rp 5 ribu per kantong berukuran 250 gram," ujarnya, Jumat (14/6).

Ava menjelaskan, ketiga RPTRA tersebut sudah lama mengaplikasikan praktik pertanian perkotaan atas bimbingan Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (Sudin KPKP) Jakarta Pusat. 

"Kami berharap sistem pertanian modern ini bisa terus dipertahankan di wilayah Sawah Besar," ungkapnya. 

Sementara, salah seorang pengelola RPTRA dari Kelurahan Karang Anyar, Afif menuturkan, hasil penjualan sayuran hidroponik tersebut menjadi pemasukan untuk Kas masing-masing RPTRA dalam memenuhi kebutuhan bibit dan nutrisi hidroponik. 

"Pertanian ini berkelanjutan, selepas pemanenan komunitas langsung melakukan penyemaian atau penanaman kembali," tandasnya. 

BERITA TERKAIT
 Sudin KPKP Panen Perdana Urban Farming di Pulau Tidung Kecil

Hasil Pertanian Perkotaan di Pulau Tidung Kecil Dipanen

Kamis, 13 Juni 2019 1651

 Warga dan Pemkot Jaksel Panen Ratusan Kilogram Kacang Tanah dan Jagung

Warga Bintaro Panen 200 Kilogram Kacang Tanah

Kamis, 13 Juni 2019 2735

 8,5 Kilogram Kangkung Dipanen di RPTRA Jaya Molek

8,5 Kilogram Kangkung Dipanen di RPTRA Jaya Molek

Selasa, 11 Juni 2019 2245

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks