Layanan Panggilan Darurat 112 Disosialisasikan di Kepulauan Seribu

Jumat, 14 Juni 2019 Reporter: Suparni Editor: F. Ekodhanto Purba 3076

Layanan Panggilan Darurat 112 Disosialisasikan di Pulau Seribu

(Foto: Suparni)

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta hari ini melakukan sosialisasi layanan panggilan darurat gratis Jakarta siaga 112 di Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu.

Sosialisasi berupa panggilan dalam kondisi darurat saat terjadi bencana

Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta, Subejo mengatakan, sosialisasi dilakukan berupa pembagian banner dan stiker secara simbolis kepada Bupati Kepulauan Seribu, Husein Murad di halaman kantor kabupaten di Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu Utara untuk enam kelurahan yang ada di Kepulauan Seribu.

"Sosialisasi berupa panggilan dalam kondisi darurat saat terjadi bencana," ujar Subejo, Jumat (14/6).

Dikatakannya, melalui panggilan darurat tersebut, warga Kepulauan Seribu dapat mengakses secara gratis untuk kebutuhan bantuan yang bersifat darurat atau ketika terjadi bencana.

Sementara itu, Bupati Kepulauan Seribu, Husein Murad menambahkan, pihaknya berterimakasih atas kerjasama dengan BPBD DKI Jakarta terutama dalam penanganan dini bencana melalui sosialisasi yang selama ini telah dilakukan.

"Kita berharap ke depan Pulau Seribu memiliki alat deteksi dini tsunami agar warga lebih tanggap bencana," tandasnya. 

BERITA TERKAIT
BPBD DKI Berikan Tips Mudik Aman Lebaran 2019

BPBD Berikan Tips Mudik Aman

Jumat, 31 Mei 2019 1621

BPBD Diminta Optimalkan KSB Selama Musim Hujan

BPBD Diminta Optimalkan Kampung Siaga Bencana

Jumat, 01 Februari 2019 2079

50 Sekolah akan Dibekali Edukasi Tanggap Bencana

50 Sekolah akan Dibekali Edukasi Tanggap Bencana

Rabu, 20 Februari 2019 1770

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469045

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307864

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284370

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260991

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196615

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks