Dinsos Optimalkan Peran Penyuluh dan Pekerja Sosial

Selasa, 28 Mei 2019 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 2207

Dinsos Optimalkan Peran Penyuluh dan Pekerja Sosial

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Dinas Sosial (Dinsos) DKI Jakarta terus mengoptimalkan peran penyuluh dan pekerja sosial untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Inovasi dan terobosan baru,

Sekretaris Dinas Sosial DKI Jakarta, Mariana mengatakan, penyuluh dan pekerja sosial menjadi garda terdepan untuk menyelesaikan permasalahan sosial di Ibukota, termasuk bagi warga binaan sosial di panti-panti.

"Saat ini kami sudah memiliki empat penyuluh dan  34 pekerja sosial," ujarnya, Selasa (28/5).

Menurutnya, penyuluh dan pekerja sosial harus memiliki kinerja dan sikap yang berkualitas guna mendukung keberhasilan pemulihan kondisi Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) maupun warga binaan di panti-panti sosial.

"Kami arahkan mereka untuk bisa melahirkan inovasi dan terobosan baru dalam mengatasi permasalahan sosial," terangnya.

Mariana menyadari, peran yang diemban penyuluh dan pekerja sosial tidaklah ringan. Untuk itu, mereka harus bekerja dengan sepenuh hati dengan empati yang tinggi.

"Banyak nilai ibadah dan kemanusiaan dalam tugas mulia yang mereka lakukan. Itu yang terus kita tanamkan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pilar Sosial Berprestasi Diberi Penghargaan di HUT Kota Jakarta

Pilar Sosial Berprestasi Diberi Penghargaan di HUT Kota Jakarta

Jumat, 22 Juni 2018 2015

 Panti Sosial Persiapkan WBS Lebih Produktif

Panti Sosial Persiapkan WBS Lebih Produktif

Jumat, 11 Maret 2016 3087

Warga Binaan Sosial di PSP Bhakti Kasih Dibekali Keterampilan

Warga Binaan Sosial di PSP Bhakti Kasih Dibekali Keterampilan

Rabu, 15 Mei 2019 2088

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307256

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks