UPK Kota Tua Fasilitasi Puluhan Pemusik

Senin, 06 Mei 2019 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 3873

UPK Kota Tua Fasilitasi Pemusik di Kawasan Kota Tua

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Unit Pengelola Kawasan (UPK) Kota Tua memfasilitasi puluhan pemusik untuk bergabung dalam komunitas. Melalui komunitas mereka nantinya diberikan kesempatan untuk tampil di kawasan Kota Tua.

Komunitas musik itu tampil rutin di empat spot,

Kepala UPK Kota Tua, Norviadi S Husodo mengatakan, saat ini ada empat komunitas pemusik di kawasan Kota Tua, Jakarta Barat yaitu, Komunitas Akustik Kota Tua, Musisi Kota Tua Bersatu (MKB), Musisi Lesehan (Mules), dan Komunitas musisi perorangan (single band).

"Komunitas musik itu tampil rutin di empat spot yang telah ditentukan oleh pihak UPK Kota Tua dari titik awal Taman Fatahillah dan lorong di sekitarnya pada pukul 16.00 sampai dengan 22.00," ujarnya, Senin (6/5).

Norviadi menjelaskan, syarat yang harus dipenuhi para musisi untuk dapat bergabung ke dalam komunitas tersebut yaitu memiliki skill, knowledge, dan attitude (SKA). Selain itu, mereka siap untuk mengikuti aturan yang berlaku.

Norviadi menargetkan, UPK Kota Tua bisa membentuk lima komunitas musik tahun ini. Tidak menutup kemungkinan, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta akan memberikan panggung kepada para musisi tersebut untuk tampil di acara atau event bergengsi.

"Mudah-mudahan semakin sering mereka tampil akan bisa meningkatkan kualitas bermusiknya," tandasnya.

BERITA TERKAIT

Yuk Kunjungi Pameran di Museum Seni Rupa dan Keramik

Jumat, 03 Mei 2019 2757

Anies Apresiasi Musisi Pengisi Panggung Musik Nusantara

Anies Apresiasi Musisi Pengisi Panggung Musik Nusantara

Minggu, 15 Juli 2018 3562

April, Ancol Gelar Konser Musik 90an

Ancol Bakal Hadirkan Konser Musik 90-an

Selasa, 09 April 2019 2466

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469038

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307813

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284359

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260980

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks