Sosialisasi Buang Sampah Pada Tempatnya Terus Digalakkan

Minggu, 21 April 2019 Reporter: Mustaqim Amna Editor: Toni Riyanto 8288

Sosialisasi Buang Sampah Pada Tempatnya Terus Digalakkan

(Foto: Mustaqim Amna)

Dinas Lingkungan (LH) DKI Jakarta terus membudayakan masyarakat agar membuang sampah pada tempatnya, tidak terkecuali di lokasi pelaksanaan Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB).

Sanksi itu bertujuan mengedukasi sekaligus memberikan efek jera,

Kepala Bidang Peran Serta Masyarakat Dinas LH DKI Jakarta, Djoko Riyanto mengatakan, pihaknya telah menambah tempat sampah atau garbage bin di sepanjang Jalan Sudirman dan Jalan MH Thamrin saat HBKB berlangsung.

"Tempat-tempat sampah itu akan memudahkan masyarakat. Sehingga, tidak ada alasan lagi untuk tidak membuang sampah pada tempatnya," ujarnya, Minggu (21/4).

Djoko menjelaskan, bagi masyarakat yang kedapatan membuang sampah sembarangan akan dikenakan sanksi tegas.

"Sanksi itu bertujuan untuk mengedukasi sekaligus memberikan efek jera. Bisa berupa membuat pernyataan tertulis hingga denda," terangnya.

Ia menambahkan, dalam melakukan operasi tangkap tangan (OTT) Dinas LH telah membentuk petugas dari tim Bidang Penegakan Hukum yang diisi oleh petugas dari masing-masing Suku Dinas LH.

"Setiap posko ada 15 sampai 20 orang petugas. Kami ingin memastikan kebersihan di Jakarta terjaga," ungkapnya.

Menurutnya, tingkat kesadaran warga untuk membuang sampah pada tempatnya dari waktu ke waktu semakin menunjukkan peningkatan.

"Kami terus melakukan himbauan dengan menempatkan petugas-petugas di lapangan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pemkot Jakut Optimalkan Pengelolaan Bank Sampah di Pasar

Pemkot Jakut Optimalkan Bank Sampah di Pasar

Jumat, 19 April 2019 3163

Produk Daur Ulang Sampah Percantik TPS di Semper Barat

Produk Daur Ulang Sampah Percantik TPS di Semper Barat

Selasa, 16 April 2019 3254

 Dinas LH Tempatkan Tiga Tempat Sampah Elektronik di Balai Kota

Dinas LH Tempatkan Tiga Tempat Sampah Elektronik di Balai Kota

Selasa, 16 April 2019 3819

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469002

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307715

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284330

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260942

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196575

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks