Kepala Dinas KPKP Resmikan Gerai Kewirausahaan Terpadu Pardi Rale

Selasa, 26 Maret 2019 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 3780

Kepala Dinas KPKP Resmikan Gerai Kewirausahaan Terpadu Pardi Rale

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta, Darjamuni meresmikan Gerai Kewirausahaan Terpadu (GKT) Pardi Rale di RPHU Rawa Lele, Jalan Peta Barat, Kalideres, Jakarta Barat.

mempermudah masyarakat membeli pangan murah bersubsidi

Darjamuni mengatakan, GKT Pardi Rale merupakan gerai kedua yang direalisasikan tahun ini. Pada Februari lalu sudah diresmikan GKT Marunda Berhati Emas (Marhamas) di Marunda, Jakarta Utara.

"Tujuan utama GKT itu adalah untuk mempermudah masyarakat membeli pangan murah bersubsidi," ujarnya, Selasa (26/3).

Darjamuni menjelaskan, GKT merupakan hasil kerja sama dan sinergi antara Dinas KPKP DKI Jakarta dengan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) di klaster pangan yakni, PT Food Station Tjipinang Jaya, Perumda Pasar Jaya, dan PD Dharma Jaya.

"Ada enam pangan murah bersubsidi yang dijual di GKT seperti, daging sapi, daging ayam, beras, telur, ikan, dan susu. Selain itu, GKT juga menjual beraneka produk lainnya yang disuplai oleh Perumda Pasar Jaya," terangnya.

Ia menambahkan, selain pangan murah bersubsidi, harga-harga produk lain juga dijual lebih murah dari harga pasaran. Terlebih, saat ini ada promo khusus mulai 26 Maret - 12 April 2019 di GKT Pardi Rale.

"Banyak Pemanfaat Kartu Jakarta Pintar Plus, Kartu Lansia Jakarta, dan Kartu Pekerja di sini. Layanan semakin dekat, mereka tidak perlu mengeluarkan banyak ongkos lagi untuk membeli beragam kebutuhan pokok murah," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Gerai Kewirausahaan Terpadu di Marunda Resmi Beroperasi

Gerai Kewirausahaan Terpadu di Marunda Resmi Beroperasi

Jumat, 15 Februari 2019 2398

Manfaat Gerai Kewirausahaan Marhamas Diapresiai Warga di 3 Kelurahan

Warga Jakut Manfaatkan Keberadaan Gerai Kewirausahaan Terpadu

Jumat, 15 Maret 2019 2787

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks