Warga Tanjung Priok Uji Coba Budidaya Lele di Saluran Air

Rabu, 06 Maret 2019 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 3455

Warga Tanjung Priok Uji Coba Budidaya Lele di Saluran Air

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Warga RT 05/03 Kelurahan Tanjung Priok, Tanjung Priok, Jakarta Utara, memanfaatkan saluran air di lingkungannya untuk mengembangkan budidaya ikan lele.  

Ini sedang kita uji coba

Ketua RW 03 Kelurahan Tanjung Priok, Kunkun Surya Lesmana mengatakan, budidaya ini juga sekaligus sebagai upaya memberantas jentik nyamuk dan meningkatkan kebersihan saluran.

"Ini sedang kita uji coba. Kalau memang bisa dan berhasil kita akan kembangkan ke saluran air di RT lain," ujarnya, Rabu (6/3).

Dijelaskan Kunkun, ikan lele dibudidayakan di dua saluran sepanjang masing-masing empat meter dengan lebar sekitar 60 sentimeter. Uji coba ini, sudah dimulai sejak dua pekan lalu.

Sebagai tahap awal, sambung Kunkun, pihaknya sudah menebar sebanyak 200 ekor bibit ikan lele di kedua saluran. Bibit ikan tersebut didapat dari Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Utara, setelah pihaknya mengajukan permohonan bantuan.

Ditambahkan Kunkun, dengan adanya budidaya tersebut warga menjadi segan membuang sampah sembarangan sehingga kebersihan saluran dan lingkungan pun menjadi lebih terjaga.

Lurah Tanjung Priok, Ma’mun menerangkan, sebelumnya warga RW 03 juga sudah mengembangkan program gang hijau dengan menanam aneka jenis tanaman obat keluarga, sayuran dan bunga hias dalam pot di setiap halaman rumah.

“Kemarin kita sudah panen terong, hasilnya warga yang memanfaatkan. Saat ini kita juga sedang mengembangkan tanaman dengan metode hidroponik,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
RW 05 Tanjung Priok Disiapkan Jadi Kampung Kota Bersama

RW 05 Tanjung Priok Disiapkan Jadi Kampung Kota Bersama

Jumat, 01 Maret 2019 4298

Kelompok Tani Ikan di Pulau Tidung di Berikan Bibit Ikan Krapu

10 Ribu Benih Ikan Kerapu Diberikan ke Petani Pulau Tidung

Rabu, 09 Agustus 2017 3357

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks