Ini Program Baru Bazis Jakbar Tahun 2019

Kamis, 21 Februari 2019 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 5098

Ini Program Baru Bazis Jakbar Tahun 2019

(Foto: Folmer)

Badan Amil Zakat, Infak, dan Shadaqah (Bazis) Jakarta Barat, untuk tahun ini akan melaksanakan dua program baru, yaitu   Keluarga Mandiri Sejahtera (KMS) dan Eco Masjid.

Mereka kami bina agar kehidupan di masa mendatang lebih mandiri dari sisi ekonomi, kesehatan dan pendidikan anak - anak terjamin.

Kepala Bazis Jakarta Barat, Dedi Santosa mengatakan, pada tahap awal sebanyak 12 Kepala Keluarga (KK) yang dibagi dalam dua kelompok diikutsertakan dalam program KMS.

"Masing - masing kelompok sebanyak enam KK. Mereka kami bina agar kehidupan di masa mendatang lebih mandiri dari sisi ekonomi, kesehatan dan pendidikan anak - anak terjamin," kata Dedi, Kamis (21/2).

Ia menjelaskan, program KMS bertujuan agar keluarga yang semula dalam kondisi serba kekurangan secara bertahap mampu hidup mandiri dan sejahtera.

"Setiap kelompok KMS akan mendapat bantuan modal usaha dari hasil pendayagunaan dana ZIS sebesar Rp 96 juta, serta pendampingan kewirausahaan untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi keluarga," ujarnya.

Sedangkan untuk program Eco Masjid, lanjut Dedi, bertujuan agar sarana rumah ibadah ini ramah lngkungan dengan pengolahan air hujan dan energi serta pengendalian sampah. Saat ini sudah ada delapan masjid di seluruh kecamatan yang diikutkan program ini.

"Nantinya kami akan mengolah  air hujan untuk kebutuhan wudhu dan pengelolaan energi serta pengendalian sampah, sehingga lingkungan masjid asri dan nyaman," tandasnya.  

BERITA TERKAIT
Warga Korban Kebakaran di Jakbar Senang Terima Bantuan ZIS

Warga Korban Kebakaran di Jakbar Terima Bantuan ZIS

Kamis, 14 Februari 2019 1694

 49 Warga Jakbar Korban Tsunami Selat Sunda Terima Bantuan ZIS

49 Warga Jakbar Korban Tsunami Selat Sunda Terima Bantuan ZIS

Kamis, 14 Februari 2019 1560

 Walikota Jakbar Resmikan Program Bedah Rumah Bazis di Tanjung Duren Utara

Wali Kota Jakbar Resmikan Program Bedah Rumah Bazis

Rabu, 23 Januari 2019 2174

 Bazis Jakbar Jalankan Program Keluarga Mandiri Sejahtera

Bazis Jakbar Jalankan Program Keluarga Mandiri Sejahtera

Rabu, 16 Januari 2019 2590

Sekda Launching Mall Sadar Zakat di Blok M Square

Bazis DKI Luncurkan Program Mal Sadar Zakat

Kamis, 20 Desember 2018 2259

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks