Senin, 11 Februari 2019 Reporter: Maulana Khamal Macharani Editor: Toni Riyanto 2566
(Foto: Maulana Khamal Macharani)
Satuan tugas (Satgas) Bina Marga Kecamatan Senen melakukan perbaikan mikro jalan berlubang di Jl Gunung Sahari Raya, Jakarta Pusat.
Camat Senen, Munjir Munaji mengatakan, dalam perbaikan sekitar 20 lubang jalan dengan teknik penambalan tersebut dikerahkan sebanyak 15 personel.
"Adanya lubang-lubang ini bisa memicu terjadinya kecelakaan, jadi kami tangani dengan cepat. Terlebih, saat ini sudah musim hujan, lubang jalan menjadi tidak terlihat saat ada genangan," ujarnya, Senin (11/2).
Munjir mengimbau, agar warga juga dapat ikut pro aktif untuk melaporkan jalan-jalan berlubang di wilayah kecamatan Senen agar bisa segera diperbaiki.
"Kalau skala mikro secepatnya kita tangani. Tapi, kalau sudah makro kita akan tindak
lanjuti ke tingkat suku dinas maupun dinas," tandasnya.