Gubernur Apresiasi Kinerja Petugas Kebersihan

Selasa, 01 Januari 2019 Reporter: Rezki Apriliya Iskandar Editor: Rio Sandiputra 1914

Gubernur Apresiasi Kinerja Petugas Kebersihan

(Foto: Rezki Apriliya Iskandar)

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, mengapresiasi kinerja petugas kebersihan yang bergerak cepat untuk membersihkan sampah di malam tahun baru, termasuk di kawasan Monas, Jakarta Pusat.

Saya datang ke sini, menemui mereka dan saya ingin sampaikan pada semuanya, mari kita apresiasi petugas-petugas yang sudah bekerja menjaga Jakarta tetap bersih serta rapi

"Saya datang ke sini, menemui mereka dan saya ingin sampaikan pada semuanya, mari kita apresiasi petugas-petugas yang sudah bekerja menjaga Jakarta tetap bersih serta rapi," ujarnya, saat meninjau kawasan Monas, Selasa (1/1).

Anies menjelaskan, di kawasan Monas sampah yang berhasil dibersihkan mencapai 45 ton dan sudah tertangani sejak pukul 04.42.

"Pagi ini kita lakukan penyemprotan agar kawasan Monas semakin bersih. Kami mengerahkan tiga unit mobil damkar," kata Anies, yang ikut turun langsung melakukan penyemprotan.

Anies meminta agar warga semakin meningkatkan kepedulian terhadap kebersihan, termasuk dengan membiasakan membuang sampah pada tempatnya.

"Kesadaran masyarakat sangat penting, itu sangat membantu petugas kita bekerja dalam menjaga kebersihan. Insya Allah, Jakarta akan tetap bersih dan rapi," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Trotoar Jalan Medan Merdeka Dibersihkan

Trotoar Sekitar Kawasan Monas Dibersihkan

Jumat, 26 Oktober 2018 2125

Loket Penjualan Tiket Tugu Monas Dipindah Selama Liburan

Loket Penjualan Tiket Tugu Monas Dipindah Selama Liburan

Senin, 24 Desember 2018 3568

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks