Rabu, 26 Desember 2018 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Rio Sandiputra 3921
(Foto: Wuri Setyaningsih)
Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Selatan akan memusatkan hiburan rakyat pada malam pergantian tahun di Perkampungan Budaya Betawi (PBB) Setu Babakan, Jagakarsa. Berbagai hiburan akan ditampilkan untuk dinikmati warga.
Kepala Suku Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Jakarta Selatan, Nursyam Daoed mengatakan, kegiatan ini untuk lebih dekat dengan tempat tinggal warga.
"Nah memang ruang terbuka di PBB Setu Babakan sebagai tempat untuk menampilkan pergelaran yang bermanfaat bagi masyarakat," katanya, Rabu (26/12).
Selain kesenian musik, tari dan lenong, ada juga fashion show yang menampilkan berbagai motif batik khas Betawi. Dan yang paling utama khas Jakarta Selatan, Batik Terogong.