TP PKK DKI Fasilitasi UKM Melalui Cafe Jasmine

Selasa, 18 Desember 2018 Reporter: Mustaqim Amna Editor: Toni Riyanto 2702

 Koperasi PKK Melati Jaya Resmikan Cafe Jasmine di Balaikota DKI

(Foto: Mustaqim Amna)

Tim Penggerak (TP) PKK Provinsi DKI Jakarta memfasilitas pelaku usaha kecil dan menengah (UKM) yang bergerak di bidang usaha kuliner melalui dibukanya Cafe Jasmine di Balkon Lantai 3 Blok G, Balai Kota DKI Jakarta, Jl Medan Merdeka Selatan, Gambir, Jakarta Pusat.

Semoga kehadiran kafe ini dapat memberikan banyak manfaat

Ketua TP PKK DKI Jakarta, Fery Farhati mengatakan, Cafe Jasmine merupakan terobosan dan inovasi dari TP PKK DKI melalui Koperasi PKK Melati Jaya untuk meningkatkan kesejahteraan warga.

"Semoga kehadiran kafe ini dapat memberikan banyak manfaat. Tidak hanya bagi para pedagang, tapi juga untuk pegawai dan karyawan Pemprov DKI," ujarnya saat acara peresmian yang juga dihadiri Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta, Safullah, Selasa (18/12).

Fery menegaskan, produk-produk yang dijual UKM tersebut merupakan hasil pembinaan dari TP PKK DKI Jakarta yang terjamin kualitasnya.

"UKM dari setiap wilayah akan diberikan kesempatan untuk memasarkan produknya di Cafe Jasmine secara bergantian," terangnya.

Sementara, Ketua Koperasi PKK Melati Jaya, Rusmiati Saefullah menambahkan, Cafe Jasmine menjual beraneka produk kuliner, termasuk makanan khas Betawi dengan harga terjangkau.

"Kita ingin Cafe Jasmine ramai dan perekonomian pelaku UKM di Jakarta semakin meningkat," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Wujudkan Iklim Kekeluargaan, PKK DKI Harus Bersinergi Dengan Pemprov

TP PKK DKI Bertekad Wujudkan Ekosistem Keluarga Bahagia

Rabu, 21 Februari 2018 2622

TP PKK DKI Gelar Lomba Kuliner di Anjungan DKI TMII

TP PKK DKI Gelar Lomba Kuliner di TMII

Minggu, 19 Agustus 2018 3507

 Ketua Dekranasda DKI Buka Pameran Produk Unggulsn

Ketua Dekranasda DKI Buka Pameran Produk Unggulan UKM di Jatinegara

Selasa, 13 November 2018 3456

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307838

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284364

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260983

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196609

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks