Selasa, 11 Desember 2018 Reporter: Rezki Apriliya Iskandar Editor: Rio Sandiputra 1462
(Foto: Rezki Apriliya Iskandar)
Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Pusat mengirimkan 27 peserta untuk ikut dalam Seleksi Tilawatil Quran (STQ) tingkat provinsi, Selasa (11/12).
"Kita melepas para kafilah sebanyak 27 orang untuk wilayah Jakarta Pusat. Ini hasil dari seleksi di tingkat kota," ujar Bayu Meghantara, Wali Kota Jakarta Pusat.
Bayu berharap ke-27 peserta itu bisa lolos di tingkat Provinsi DKI Jakarta dan bisa mewakili di STQ tingkat nasional.
"Mudah-mudahan banyak juga yang terbaik di Jakarta Pusat juga terpilih mewakili provinsi untuk lanjut ke tingkat nasional," tandasnya.