20 Petugas Gabungan Dikerahkan Atasi Genangan di Jl Raya Fatmawati

Senin, 10 Desember 2018 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Rio Sandiputra 1906

 20 Petugas Gabungan Dikerahkan Atasi Genangan di Jl Raya Fatmawati

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Sebanyak 20 petugas gabungan dikerahkan untuk mengatasi genangan yang muncul di Jalan Raya Fatmawati, Kelurahan Cipete Selatan, Cilandak, akibat hujan deras yang mengguyur Jakarta Selatan siang tadi.

Genangan saat ini sudah mulai surut. Sebenarnya tali air juga sudah bersih, hanya tadi volume hujan agak tinggi sehingga air tidak bisa langsung mengalir semua ke saluran

Wali Kota Jakarta Selatan, Marullah Matali pun langsung memantau petugas yang mendorong air untuk bisa cepat surut ke arah saluran. Tali-tali air dibersihkan dari sampah, sehingga aliran lancar.

"Ini hanya karena hujan deras, jadi air antre masuk ke saluran. Makanya kita kerahkan petugas untuk bisa cepat mendorong air," ujar Marullah, Senin (10/12).

Genangan mulai muncul saat hujan deras sekitar pukul 12.00-12.30 tadi. Ketinggian genangan antara 10-20 sentimeter, yang menyebabkan arus lalu lintas di jalan tersebut sempat tersendat.

Kepala Seksi Pemeliharaan Sudin Sumber Daya Air Jakarta Selatan, Firman menambahkan, petugas gabungan yang dikerahkan dari anggota Satgas SDA serta petugas penanganan prasarana dan sarana umum (PPSU).

"Genangan saat ini sudah mulai surut. Sebenarnya tali air juga sudah bersih, hanya tadi volume hujan agak tinggi sehingga air tidak bisa langsung mengalir semua ke saluran," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Saluran Makro di Jalan Kebayoran Lama Dibersihkan

Saluran Air di Jalan Raya Kebayoran Lama Dibersihkan

Kamis, 06 Desember 2018 1877

 SDA Jakut Siagakan 6 Pompa Mobile Antisipasi Genangan

Antisipasi Genangan, SDA Jakut Siagakan 21 Unit Pompa

Kamis, 29 November 2018 2497

Genangan di Jalan Raya Nusa Indah Duren Sawit Surut

Genangan di Jalan Raya Nusa Indah Duren Sawit Surut

Kamis, 29 November 2018 2425

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks