Selasa, 27 November 2018 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Rio Sandiputra 2787
(Foto: Wuri Setyaningsih)
Sebanyak 75 anggota Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan mengikuti pelatihan penyelamatan di perairan yang diadakan, di Setu Babakan, Srengseng Sawah, Jagakarsa yang digelar tiga hari.
Kasi Operasional Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan Sugeng mengatakan, materi yang diberikan dari dasar pengoperasian perahu karet dengan mesin tempel dan dayung.
"Dimulai hari ini hingga Kamis (29/11). Pelatihan ini untuk meningkatkan kemampuan dari para anggota dalam melakukan penyelamatan, terutama di perairan seperti korban tenggelam," ujarnya, di Setu Babakan, Selasa (27/11).
Anggota yang menjadi peserta, lanjutnya, merupakan perwakilan dari setiap pos yang berada di 10 kecamatan.
"Sehingga dimanapun kami akan siap melakukan penyelamatan," tandasnya.