Desember, Relokasi Warga Waduk Pluit Dilanjutkan

Rabu, 19 November 2014 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Erikyanri Maulana 4341

Desember, Relokasi Warga Waduk Pluit Dilanjutkan

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Normlisasi Waduk Pluit di Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara terus dilakukan Pemprov DKI Jakarta. Setelah menyelesaikan relokasi warga sisi barat waduk atau di RT 19/17, rencananya akan dilanjutkan dengan relokasi warga di RT 16/17. Sama seperti sebelumnya, relokasi dilakukan ke Rusunawa Muara Baru, Desember nanti.

Desember kami lanjutkan lagi relokasi. Saat ini kami tengah menyiapkan pendataan

Camat Penjaringan, Rusdiyanto mengatakan, pihaknya tengah menyiapkan pendataan sekitar 300 warga yang saat ini bermukim di RT 16/17 Penjaringan. Ratusan kepala keluarga ini akan direlokasi karena bangunan yang ditempati berada tepat di sisi barat waduk. "Desember kami lanjutkan lagi relokasi. Saat ini kami tengah menyiapkan pendataan," ujar Rusdiyanto, Rabu (19/11).

Setelah pendataan rampung, langkah selanjutnya akan dilakukan sosialisasi serta pengundian kunci rusunawa.

Sementara itu, Pelaksana Normalisasi Waduk dan Sungai Provinsi DKI Jakarta, Heriyanto mengakui jika pengerjaan pelebaran dan peninggian Jl Inspeksi Rumah Pompa Waduk Pluit bakal molor dari waktu yang ditetapkan sebelumnya. Hal ini disebabkan belum semua bangunan di sisi barat Waduk Pluit dibongkar oleh pemiliknya. "Saat ini baru 100 meter yang dikerjakan," katanya.

Jika pengerjaan pelebaran dan peninggian jalan rampung, sambung Heriyanto, pihaknya segera mengeruk waduk, khususnya di sekitar Rumah Pompa Waduk Pluit. Ia pun mengungkapkan, pengerukan akan dilanjutkan pada Desember nanti.

BERITA TERKAIT
Relokasi Warga Waduk Pluit Rampung Akhir November

Relokasi Warga Waduk Pluit Rampung Akhir November

Rabu, 05 November 2014 4424

Waduk Pluit Akan Dijadikan Sumber Air Bersih

Instalasi Air Bersih Akan Dibangun di Waduk Pluit

Kamis, 13 November 2014 5190

DKI Kirim 4 Mobil Tangki Air ke Rusunawa Muara Baru

DKI Kirim 4 Mobil Tangki Air ke Rusunawa Muara Baru

Rabu, 12 November 2014 3966

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307839

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284364

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260985

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196609

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks