Murid SDN 01 Pulau Kelapa Dilatih Penanggulangan Kebakaran

Jumat, 19 Oktober 2018 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Rio Sandiputra 1937

 323 Siswa SDN 01 Pulau Kelapa Dikenalkan Simulasi dan Evakuasi

(Foto: Rudi Hermawan)

Sosialisasi pencegahan dan penanggulangan kebakaran terus digencarkan Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu.

Diharapkan pelajar setelah mendapatkan pelatihan juga memberikan pengetahuan kepada keluarga dan lingkungan tempat tinggal

Kali ini, ratusan murid SDN 01 Pulau Kelapa, Kepulauan Seribu beserta guru dan karyawan diberikan materi simulasi dan evakuasi saat terjadi kebakaran.

Kepala Sudin Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Satriadi Gunawan mengatakan, para peserta sosialisasi dilatih cara memadamkan api menggunakan karung basah, serta cara menangani kebakaran pada tabung dan kompor gas.

Tak hanya itu, para peserta juga diberikan pengenalan mengenai Alat Pemadam Api Ringan (APAR).

"Ada 323 peserta dari siswa, guru dan karyawan yang ikut pelatihan ini," ujar Satriadi, Jumat (19/10).

Satriadi berharap, setelah diberikan pengenalan profesi pemadam kebakaran serta materi penanggulangan kebakaran, para siswa akan paham mengenai bahaya kebakaran serta bisa menambah pengetahuan dan ikut mensosialisasikan bahaya kebakaran.

"Diharapkan pelajar setelah mendapatkan pelatihan juga memberikan pengetahuan kepada keluarga dan lingkungan tempat tinggal," tandasnya.

BERITA TERKAIT
50 Relawan Siaga Bencana Kelurahan Marunda Dilatih Tangani Kebakaran

50 Relawan Siaga Bencana Kelurahan Marunda Dilatih Tangani Kebakaran

Kamis, 18 Oktober 2018 2293

Sudin Gulkarmat Jaktim Gelar Sosialisasi di HBKB Jalan Pemuda

Sosialisasi Pencegahan Kebakaran Terus Digencarkan

Minggu, 14 Oktober 2018 1710

90 Pelajar SMA/SMU Ikuti Peningkatan Kompetensi Saka Taruna Bumi

90 Siswa SMA Ikut Kompetensi Saka Taruna Bumi

Kamis, 11 Oktober 2018 2343

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks