Senin, 08 Oktober 2018 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Rio Sandiputra 2166
(Foto: Rudi Hermawan)
Suku Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kepulauan Seribu menggelar bimbingan teknis pengembangan wawasan sadar wisata Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan, di Pulau Untung Jawa, Senin (8/10).
Kasi Pembinaan Pariwisata Sudin Parbud Kepulauan Seribu Tatang Syaripudin mengatakan, bimbingan ini agar pengusaha home stay, kapal, katering, snorkling mengetahui cara memberikan pelayanan yang baik.
"Kita sebagai tuan rumah harus bisa memberikan pelayanan maksimal kepada wisatawan. Agar mereka nyaman, sehingga datang kembali," kata Tatang.
Menurut Tatang, kegiatan ini digelar selama dua hari. Peserta berjumlah 50 orang yang berasal dari tiga kelurahan di Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan.
"Jika jumlah wisatawan bertambah banyak, maka akan berdampak kepada perekonomian serta kemajuan sektor wisata," tandasnya.