115 Warga Kepulauan Seribu Terima Sertifikat Basic Safety Training KLM

Kamis, 20 September 2018 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Rio Sandiputra 3206

 115 Warga Kepulauan Seribu Terima Sertifikat Basic Safety Training KLM

(Foto: Rudi Hermawan)

Bupati Kepulauan Seribu, Husein Murad menyerahkan secara simbolis sertifikat pelatihan Basic Safety Training Kapal Layar Motor (BST-KLM) atau kapal perikanan pelayaran dalam negeri ZEEI (Zona Ekonomi Eksklusif Indonesia) kepada warga Kelurahan Pulau Panggang yang telah selesai mengikuti pelatihan.

Pelatihan ini sangat membantu, karena  bayar kalau bayar bisa Rp 3 juta. Ini merupakan syarat mutlak untuk membawa kapal

"Pelatihan ini kerjasama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Seribu dengan Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) Jakarta," kata Husein Murad, Kamis (20/9).

Menurut Husein, ada 115 warga yang telah menyelesaikan pelatihan dan lulus evaluasi. Artinya mereka sudah layak membawa kapal dan diakui secara internasional. "Saya ucapkan selamat, mudah-mudahan ini bermanfaat. Ke depan kegiatan ini berkelanjutan di pulau lainnya," ujarnya.

Sementara, Abu Rizki (27) warga Pulau Panggang menyambut baik pelatihan Basic Safety Training Kapal Layar Motor (BST-KLM). Karena mayoritas warga di Kepulauan Seribu merupakan nelayan.

"Pelatihan ini sangat membantu. Ini merupakan syarat mutlak untuk membawa kapal," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Bupati Kepulauan Seribu Tutup Basic Safety Training KLM

Bupati Kepulauan Seribu Tutup Basic Safety Training KLM

Jumat, 27 April 2018 1792

Jakarta Dapat Gelar

Jakarta Terima Penghargaan We Love Cities di San Francisco

Jumat, 14 September 2018 4212

       Tahun Ini, Sudin PE Jaksel Latih 1.600 Warga Jaksel

Tahun Ini, Sudin PE Jaksel Latih 1.600 Warga Jaksel

Senin, 17 September 2018 3778

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469003

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307716

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284332

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260943

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196578

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks