Selasa, 18 September 2018 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Rio Sandiputra 2496
(Foto: Rudi Hermawan)
Petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu berhasil memadamkan api yang membakar sebuah
rumah warga di Pulau Tidung, Kepulauan Seribu Selatan.Kepala Sektor 8 Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan, Eko Mehendro mengatakan, pihaknya menerima laporan pukul 02.41, selanjutnya sebanyak tujuh petugas dan satu unit pompa apung dikerahkan ke lokasi.
"Api berhasil dipadamkan oleh petugas pukul 03.50," kata Eko, Selasa (18/9).
Menurut Eko, dugaan sementara penyebab kebakaran yang menghanguskan bangunan berukuran 10x 8 meter persegi tersebut akibat puntung rokok dan mengenai barang-barang bekas yang mudah terbakar lalu.
"Tidak ada korban jiwa , kerugian ditaksir mencapai Rp 75 juta. Penyebab pastinya kebakaran masih dalam penyelidikan pihak kepolisian Polsek Kepulauan Seribu Selatan," tandasnya.