Gubernur Buka Rakor DPN AAIPI

Rabu, 05 September 2018 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 2415

Anies Buka Rakor DPN AAIPI

(Foto: Reza Hapiz)

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan membuka Rapat Koordinasi Dewan Pimpinan Nasional Asosiasi Auditor Intern Pemerintah Indonesia (Rakor DPN AAIPI) di Balai Kota DKI Jakarta, Jl Medan Merdeka Selatan, Gambir, Jakarta Pusat.

Pengawas internal adalah tulang punggung yang akan menjaga tegaknya rencana menjadi realita

Pada kesempatan itu, Anies mengatakan, salah satu tantangan utama dalam pengelolaan pemerintahan di seluruh dunia adalah memastikan semua yang menjadi tujuan dapat tercapai sesuai dengan rencana. Untuk itu, aparat pengawasan intern pemerintah memiliki peran yang amat penting.

"Kita bersyukur bahwa orientasi AAIPI dengan paradigma baru. Sebagai partner untuk memberikan reasonable assurance atas apa yang dijalankan dan dilaksanakan oleh pemerintah," ujarnya, Rabu (5/9).

Anies berharap, Rakor DPN AAIPI dapat menghasilkan dokumen-dokumen keputusan yang bisa membantu pengelola pemerintahan di level pusat, provinsi, dan kabupaten untuk memastikan program-program strategis terlaksana sesuai rencana. Melalui keikutsertaan AAIPI dalam monotoring, maka terjadinya deviasi-deviasi dari awal sudah langsung ada peringatan dini.

"AAIPI bisa membantu memastikan capaian-capaian sektoral itu inline dengan rencana strategis dan janji pemerintah dalam menunaikan amanat rakyat. Pengawas internal adalah tulang punggung yang akan menjaga tegaknya rencana menjadi realita," terangnya.

Sementara, Ketua Umum AAIPI, Sumiati menambahkan, Rakor tersebut dilakukan secara berkala untuk membahas berbagai agenda yang terkait kegiatan AAIPI.

"Rakor ini membahas rencana strategis untuk pengembangan AAIPI seperti, masalah standar audit, kode etik, dan review dalam rangka meningkatkan kapabilitas auditor intern pemerintah Indonesia," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Anies Pastikan Tindaklanjut Rekomendasi Laporan PP APBD 2017

Anies Siap Tindaklanjuti Rekomendasi Dewan Atas Perda Pertanggungjawaban APBD

Rabu, 25 Juli 2018 3111

 Gubernur Hadiri Pertemuan Bahas TLHP BPK Perwakilan Jakarta

Pemprov DKI Selesaikan 6.219 Rekomendasi BPK

Selasa, 10 Juli 2018 2385

Inspektorat DKI Gelar Raker APIP

Inspektorat DKI Gelar Raker APIP

Rabu, 25 Oktober 2017 2821

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307840

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284364

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260985

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196609

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks