16.057 Hewan Kurban di Jakbar Sudah Diperiksa

Selasa, 21 Agustus 2018 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 1199

Sudin KPKP Jakbar Periksa Kesehatan 16.057 Ekor Hewan Kurban

(Foto: Folmer)

Hingga 20 Agustus 2018, tercatat 16.057 ekor hewan kurban di Jakarta Barat sudah diperiksa petugas pemeriksa kesehatan hewan Sudin Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian.

Dari hasil pemeriksaan, tercatat sebanyak 24 ekor sakit, satu ekor cacat serta kurang umur 126 ekor

Kasudin Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian Jakarta Barat, Marsawitri Gumay mengatakan, hewan kurban yang sudah dperiksa tersebut tersebar pada 260 lokasi penampungan di delapan wilayah kecamatan. 

Ia menjelaskan, 16.057 ekor hewan kurban yang telah diperiksa terdiri dari sapi 3572 ekor, kerbau 103 ekor, kambing 11.053 ekor serta domba 1309 ekor. 

"Dari hasil pemeriksaan, tercatat sebanyak 24 ekor sakit, satu ekor cacat serta kurang umur 126 ekor," jelasnya, Selasa (21/8). 

Ia menambahkan, tim gabungan hingga saat ini masih melakukan pemeriksaan kesehatan hewan kurban di delapan kecamatan se Jakarta Barat.

"Petugas di lapangan juga sudah memberi tanda pada hewan yang tak lolos syarat untuk dikurban," tandasnya.  

BERITA TERKAIT
       25.423 Hewan Qurban Diperiksa di Jaktim

25.423 Hewan Kurban di Jaktim Telah Diperiksa Kesehatannya

Selasa, 21 Agustus 2018 1322

Dinas KPKP Periksa 73.353 Ekor Hewan Kurban

Dinas KPKP Periksa 73.353 Ekor Hewan Kurban

Senin, 20 Agustus 2018 1303

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks