15 Pasang Finalis Abnon Buku Jakpus Diberikan Pengarahan

Senin, 13 Agustus 2018 Reporter: Suparni Editor: Rio Sandiputra 1606

15 Pasang Finalis Abnon Buku Jakpus Diberikan Pengarahan

(Foto: Suparni)

Pelaksana Harian Wali Kota Jakarta Pusat, Premi Lasari memberikan pengerahan kepada 15 pasang finalis Abang None (Abnon) Buku 2018. Diharapkan para Abnon Buku nantinya bisa menumbuhkan minat baca masyarakat lebih tinggi lagi.

Saya ucapkan selamat kepada para peserta yang telah lolos sebagai finalis

"Saya ucapkan selamat kepada para peserta yang telah lolos sebagai finalis, semoga dapat mewakili Jakarta Pusat di tingkat Provinsi dan meningkatkan minat baca bagi warga nantinya," ujar Premi Lasari, usai menerima audensi di kantornya, Senin (13/8).

Sementara itu, Kepala Suku Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Jakarta Pusat, Meti Lasti mengatakan Abnon Buku ini bisa menularkan minat baca terhadap pelajar, mulai dari tingkat SD, SMP, SMA dan warga masyarakat pada umumnya di Jakarta Pusat. Melalui perpustakaan-perpustakaan yang ada baik Ruang Publik Terbuka Ramah Anak (RPTRA) dan taman baca kantor kelurahan dan kecamatan.

"Finalnya besok siang di Perpustakaan Nasional dan akan menyisakan empat pasang yaitu juara I, II, Harapan I dan Harapan II untuk mewakili Jakarta Pusat di tingkat provinsi," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Adrian dan Alya Terpilih Jadi Abnonku Jaksel 2018

Adrian dan Alya Terpilih Jadi Abnonku Jaksel 2018

Sabtu, 11 Agustus 2018 3446

Perpustakaan Kelurahan Marunda Dikunjungi 1.000 Warga Perbulan

Perpustakaan Kelurahan Marunda Dikunjungi 1.000 Warga Perbulan

Kamis, 09 Agustus 2018 2321

Jaktim Juara Umum Abnon DKI 2018

Jaktim Juara Umum Abnon DKI 2018

Sabtu, 28 Juli 2018 4323

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469039

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307821

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284360

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260980

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks